Soloraya
Sabtu, 29 Juli 2023 - 12:46 WIB

Di Kali Pepe Land Solo, Ahmad Dhani Sebut Puspo Wardoyo Kakak Dunia Akhirat

Kurniawan  /  Kaled Hasby Ashshidiqy  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Musisi papan atas Indonesia yang juga pentolan Dewa 19, Ahmad Dhani (kanan), menemui sahabatnya, Puspo Wardoyo, di Kali Pepe Land, Jumat (28/7/2023) malam. (Solopos.com/Kurniawan)

Solopos.com, SOLO — Musisi papan atas Indonesia, Ahmad Dhani, Jumat (28/7/2023) malam, menyambangi sahabatnya, Puspo Wardoyo, di sela-sela persiapan konser di Stadion Manahan Solo. Laki-laki berkepala botak itu ditemani gitaris Dewa 19, Andra. Mereka menemui Puspo Wardoyo di Kali Pepe Land, yang merupakan destinasi wisata berbasis sungai.

Seperti diketahui, band legendaris Tanah Air itu akan menggelar konser di stadion kebanggaan wong Solo pada Sabtu (29/7/2023) malam ini. Pertemuan Dhani dan Andra dengan pengusaha kuliner Puspo Wardoyo berlangsung sekira satu jam.

Advertisement

Mereka terlihat sangat akrab dan berbincang banyak hal. Bahkan Dani sempat merangkul Puspo ketika berjalan di area Kali Pepe Land. Kedatangan Dhani sempat menarik perhatian para karyawan Kali Pepe Land. Mereka meminta foto bersama sang musisi.

Saat diwawancara wartawan, Dhani mengaku sengaja menyempatkan diri main ke Kali Pepe Land. Dia penasaran dengan destinasi wisata yang ramai dikunjungi anak muda dan warga Soloraya itu. Bahkan dia ingin Kali Pepe Land tambah ramai.
Apalagi setelah kedatangannya malam itu.

“Dalam rangka promosikan Kali Pepe supaya lebih banyak lagi yang ke sini. Sudah banyak yang datang, tapi biar tambah banyak. Beliau ini [Puspo Wardoyo] kakak saya dunia akhirat,” aku Dahni sambil tertawa.

Advertisement

Berbicara soal kakak, selain Puspo Wardoyo, ayah dari Al, El, dan Dul itu mengaku sudah mempunyai sosok kakak dunia akhirat di dunia politik, yaitu Fadli Zon. “Pak Puspo ini entrepreneur sejati, sulit cari pengusaha yang berjuang dari nol. Pebisnis sukses tanpa ngemplang duit bank,” urai dia.

Menurut Dhani, seharusnya Puspo Wardoyo bisa menjadi role model atau guru bisnis di Tanah Air. Pengalaman puluhan tahun berbisnis hingga menjadi pengusaha sukses bidang kuliner merupakan ilmu penting bagi pengusaha lain.

“Beliau pebinis yang enggak ngemplang duit bank. Sekarang banyak orang kaya dari ngemplang bank. Pak Puspo ini salah satu role model yang seharusnya dijadikan guru bisnis di Indonesia. Ngomong-ngomong bagus tempatnya ini,” kata dia.

Advertisement

Dhani lantas mengenang hidupnya saat tinggal di Surabaya. Ketika itu, menurut dia, tidak ada tempat sebagus Kali Pepe Land. “Di Surabaya dulu enggak ada tempat begini. Kesan saya bagus, indah. Pesan saya, minta share 1 persen lah,” canda dia.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif