SOLOPOS.COM - Poros buruh untuk perubahan Soloraya mendeklarasikan dukungan kepada pasangan capres-cawapres, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar di Solo, Sabtu (23/12/2023). (Solopos.com/Istimewa/Poros Buruh untuk Perubahan)

Solopos.com, SOLO – Komunitas buruh se-Soloraya mendeklarasikan pembentukan barisan poros buruh untuk perubahan demi memenangkan pasangan calon presiden-calon wakil presiden, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) dalam Pemilu 2024. Mereka menargetkan mampu meraih 80 persen suara dari kalangan pekerja atau buruh di Soloraya.

Acara deklarasi pembentukan barisan proros buruh untuk perubahan digelar di Gedung Umat Islam di Kelurahan Jayengan, Kecamatan Serengan, Solo, Sabtu (23/12/2023).

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Acara itu dihadiri langsung Co-Captain Timnas AMIN, Moh Jumhur Hidayat, serta sejumlah tokoh buruh nasional seperti Rudi HB. Daman, Daeng Wahidin, serta Sunarti. Selain itu, ratusan buruh yang berasal dari berbagai organisasi buruh di Soloraya juga turut hadir dalam acara deklarasi tersebut.

Co-Captain Timnas AMIN, Moh Jumhur Hidayat mengaku terharu menerima dukungan dari barisan poros buruh untuk perubahan di Soloraya. Mereka memilih pasangan AMIN dalam kontestasi politik lima tahunan pada 2024.

“Ini semakin menambah kepercayaan diri pasangan Amin untuk memenangkan pemilu 2024. Sangat luar biasa bagi kami,” kata dia, sesuai keterangan tertulis yang diterima Solopos.com, Senin (25/12/2023).

Menurut Jumhur, kunci kemenangan pasangan AMIN di Jawa adalah Jawa Tengah. Di Jawa Tengah, barometer kemenangan bisa diukur di wilayah Soloraya. Apabila suara pasangan AMIN mengungguli kandidat lain di Soloraya maka semakin dekat dengan kemenangan.

Pasangan AMIN memiliki basis suara di Jawa seperti Banten, Jawa Barat, dan Jakarta serta luar Jawa seperti Sumatra dan Kalimantan. “Kunci dari gerakan buruh adalah serikat buruh, dan kunci serikat buruh adalah pimpinan atau pengurus. Mereka sekarang menjadi bagian dalam barisan poros buruh untuk perubahan Soloraya,” ujar dia.

Lebih jauh, Jumhur mengajak para pengurus serikat pekerja bergandengan tangan dan bekerja keras untuk memastikan kemenangan pasangan AMIN dalam pemilu. Mereka diminta menyosialisasikan program-program perubahan yang digagas pasangan AMIN kepada masyarakat.

Sementara itu, Koordinator Barisan Poros Buruh untuk Perubahan Soloraya, Sukarno menargetkan 80 persen suara dari kalangan pekerja atau buruh untuk memenangkan pasangan AMIN dalam pemilu 2024. Mereka bakal langsung bergerak menyosialisasikan figur dan gagasan-gagasan pasangan Amin di wilayahnya masing-masing.

Kalangan pekerja atau buruh di setiap perusahaan atau pabrik menjadi sasaran guna mendulang suara terbanyak saat pelaksanaan pemungutan suara. “Kami segera bergerak ke pabrik dan perusahaan di Soloraya. Kami rindu perubahan yang menyejahterakan masyarakat utamanya buruh,” papar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya