Soloraya
Jumat, 19 Maret 2021 - 19:30 WIB

Dianggap Berhasil di Pilkada 2020, Achmad Sapari Bakal Jadi Ketua DPD PAN Solo Lagi?

Kurniawan  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ketua DPD PAN Solo, Achmad Sapari (tengah), didampingi pasangan cawali-cawawali Solo Gibran-Teguh diwawancarai wartawan seusai rapat pleno DPD PAN Solo, Minggu (9/8/2020). (Solopos/Kurniawan)

Solopos.com, SOLO -- Enam orang tim formatur yang terdiri unsur DPD PAN Solo dan DPW PAN Jawa Tengah masih bermusyawarah mematangkan kandidat yang akan mengisi posisi Ketua DPD PAN Solo periode 2020-2025.

Berdasarkan hasil pembahasan pertama pada Rabu (17/3/2021), Achmad Sapari yang merupakan Ketua DPD PAN Kota Bengawan periode 2015-2020 menjadi kandidat paling potensial mengisi jabatan yang sama lima tahun ke depan.

Advertisement

Namun kepastian siapa Ketua DPD PAN itu masih dimatangkan lagi dalam pertemuan berikutnya pada Minggu (21/3/2021). Penjelasan itu disampaikan Koordinator Tim Formatur Musda PAN Solo, Umar Hasyim, kepada Solopos.com, Jumat (19/3/2021).

Baca Juga: Underpass Makamhaji Ditutup, Perlintasan Mayang Sukoharjo Macet Parah

Advertisement

Baca Juga: Underpass Makamhaji Ditutup, Perlintasan Mayang Sukoharjo Macet Parah

“Saya sebagai Ketua Majelis Pertimbangan DPD PAN Solo otomatis menjadi peserta. Dari DPW PAN Jateng saya juga ditugasi untuk menjadi bagian tim formatur. Tapi tidak hanya untuk Solo, Sukoharjo juga,” tuturnya melalui Whatsapp (WA).

Umar menjelaskan tim formatur bertugas memfasilitasi dan memimpin jalannya pertemuan untuk memilih ketua dan pengurus lain tingkat DPD. Selain Umar ada lima orang dari DPD PAN Solo yang menjadi bagian dari tim formatur tersebut.

Advertisement

Baca Juga: 2 Bulan Uji Coba, 38.000 Pelanggaran Terekam Kamera ETLE Satlantas Solo

Dukungan Tim Formatur

Ihwal potensi Achmad Sapari menjadi Ketua DPD PAN Solo 2020-2025, menurut Umar, itu hampir pasti walau belum 100 persen. Sapari harus mendapatkan dukungan dari semua anggota tim formatur bila ingin memimpin PAN Solo lagi.

Tapi bila ada satu atau dua anggota tim formatur yang tidak setuju dengan sang kandidat, Umar menjelaskan keputusan akan diserahkan kepada DPP PAN. “Misalnya Pak Sapari bila ada yang tak memilih, itu akan diserahkan DPP,” katanya.

Advertisement

Baca Juga: "Motor Dinas Ketua RT Colomadu" Viral, Ini Tanggapan Sekdes Blulukan Karanganyar

Selain sudah membahas kandidat Ketua, menurut Umar tim formatur sudah membahas calon Ketua MPP DPD PAN. Berdasarkan pertemuan pertama Umar mengaku kembali diminta untuk mengisi posisi tersebut. Kemarin seperti itu,” katanya.

Disinggung alasan Achmad Sapari menjadi kandidat kuat Ketua DPD PAN Solo, menurut Umar, karena yang bersangkutan mempunyai nilai lebih dekat dengan para elite di atas. Termasuk kiprahnya di Pilkada Solo 2020. Sapari dinilai mampu mengamankan kebijakan PAN dalam kontestasi Pilkada Solo 2020.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif