Soloraya
Rabu, 7 Februari 2024 - 17:52 WIB

Diawali di Alun-alun, Klaten Berzikir dan Berselawat Digelar di 26 Kecamatan

Taufiq Sidik Prakoso  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Klaten Berzikir dan Berselawat digelar di Alun-alun Klaten, Selasa (6/2/2024) malam. (Istimewa/Diskominfo Klaten)

Solopos.com, KLATEN – Ribuan orang tumpah ruah di Alun-alun Klaten saat digelar Klaten Berzikir dan Berselawat (KBBS), Selasa (6/2/2024) malam. KBBS bersama Habib Zaidan Haidar bin Yahya itu digelar untuk memperingati Isra Mi’raj tahun 2024 atau 1445 Hijriyah.

Bupati Klaten, Sri Mulyani, menyampaikan KBBS ini mengusung tema Untuk Keamanan Bangsa Indonesia dan Kabupaten Klaten dalam rangka Isra Mi’raj. Dalam kesempatan itu, Mulyani juga menyampaikan KBBS bakal digelar rutin.

Advertisement

“KBBS bersama Habib Zaidan ini nanti juga dilaksanakan bergilir di 26 kecamatan. Insya Allah akan dilaksanakan sebulan sekali setiap malam Sabtu Pahing,” terang Sri Mulyani berdasarkan keterangan tertulis dari Diskominfo Klaten, Rabu (7/2/2024).

Wakil Bupati Klaten, Yoga Hardaya menyampaikan selain Habib Zaidan, KBBS di Alun-alun Klaten menghadirkan Kiai Bimo Cahyono. “Isra Mi’raj menjadi momen untuk menguatkan tekad untuk meneruskan pembangunan di Kabupaten Klaten. Saya mengajak untuk membangun Kabupaten Klaten ini dengan kebersihan jiwa dan kesucian jiwa, kebersihan nurani meneladani Rasulullah” kata Yoga.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif