SOLOPOS.COM - Massa pendukung PDIP memadati Lapangan Pringgodani di Kecamatan/Kabupaten Wonogiri, dalam kampanye terbuka bertajuk Satyam Eva Jayate, Minggu (4/2/2024). (Solopos/Muhammad Diky Praditia)

Solopos.com, WONOGIRI — Massa yang berjumlah ribuan orang memadati kawasan Lapangan Pringgodani, Kecamatan/Kabupaten Wonogiri, untuk mengikuti kampanye akbar Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP, Minggu (4/2/2024).

Mereka datang dari berbagai daerah pemilihan di Wonogiri. Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Wonogiri menggelar kampanye akbar bertajuk Satyam Eva Jayate yang berarti Kebenaran Pasti Menang.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Massa sudah mulai mendatangi kawasan lapangan tersebut sejak Minggu pagi. Mereka kebanyakan datang berombongan menggunakan bus, minibus, mobil, dan sepeda motor. Beberapa lainnya menumpang sepur kelinci.

Sejumlah ruas jalan menuju lokasi kampanye akbar PDIP di Lapangan Pringgodani, Wonogiri, macet pada Minggu pagi lantaran dipadati kendaraan para pendukung PDIP pada Pemilu 2024.

Kendati begitu, tidak tampak atau terdengar sepeda motor berknalpot brong dalam iring-iringan kendaraan pendukung partai berlambang banteng itu.

Sebenarnya acara tersebut terbuka untuk umum, terapi kebanyakan yang datang merupakan kader atau simpatisan partai. Hal itu tampak dari pakaian yang dikenakan peserta kampanye yaitu kaus yang terdapat simbol atau tulisan PDIP dan nama calon anggota legislatif (caleg).

Pada kesempatan itu, hadir Ketua Dewan Pimpinan Partai (DPP) PDIP Puan Maharani, Ketua Dewan Pimpinan Daerah PDIP Jawa Tengah Bambang Wuryanto, Bupati Wonogiri yang juga Ketua DPC PDIP Wonogiri Joko Sutopo.

Tampak pula Bupati Klaten Sri Mulyani, Bupati Sukoharjo Etik Suryani, Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa, dan beberapa calon anggota legislatif dari PDIP.

Bambang Wuryanto atau Bambang Pacul mengatakan kampanye akbar di Lapangan Pringgodani Wonogiri itu menunjukkan PDIP di Wonogiri sangat solid. Dia menilai ribuan orang yang datang dari berbagai daerah di Wonogiri itu menunjukkan semangat kebersamaan.

Orasi Puan Maharani

Mereka datang atas kemauan hati yang paling dalam. “Mereka keluar untuk PDIP, tentu juga untuk Pak Ganjar [capres dari PDIP],” kata Bambang Pacul kepada wartawan di sela-sela acara.

Dalam orasinya, Ketua DPP PDIP, Puan Maharani, meminta para pendukung partainya itu untuk solid memenangkan PDIP dan Ganjar-Mahfud dalam Pemilu dan Pilpres 2024. Massa yang hadir diimbau tidak goyah memilih parpol atau capres-cawapres lain meski diiming-imingi sesuatu oleh parpol lain.

“Kalau ada bansos tetap terima, tetapi tetap yang dipilih nomor 3,” seru Puan. Pada kesempatan itu, kampanye yang berlangsung sejak sekitar pukul 09.30 WIB hingga pukul 12.00 WIB dihibur dengan penampilan penyanyi dangdut Nella Kharisma.

Pendukung yang membawa atribut partai menggunakan kayu dan alat keras lain diminta untuk meletakkan atribut itu di luar lapangan demi keamanan. Meski diterpa terik panas matahari, para kader PDIP itu tetap mengikuti acara sampai selesai.

Di tengah-tengah acara, mereka sempat meminta untuk disemprot air menggunakan water canon. Salah satu peserta kampanye, Tugimin, mengatakan hadir dalam kampanye itu karena undangan dari salah satu caleg DPRD Wonogiri daerah pemilihan (dapil) I.

Ia datang mengendarai sepeda motor dari Kecamatan Selogiri sejak pukul 08.00 WIB. “Saya memang kader. Datang ke sini karena diundang,” kata Tugimin.

Ketua DPC PDIP Wonogiri, Joko Sutopo, mengatakan para simpatisan PDIP yang hadir di Lapangan Pringgodani itu dari seluruh kecamatan di Wonogiri berjumlah 30.000-an orang. Sebagian dari warga yang hadir tidak bisa masuk ke lapangan karena keterbatasan ruang.

“Sebagian terpaksa di luar karena kapasitas lapangan hanya 14.000 orang. Tetapi ini cukup kondusif. Tidak ada knalpot brong,” kata pria yang akrab disapa Jekek.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya