SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi


Boyolali (Espos)–
Aksi pencurian dengan sasaran mobil, kembali terjadi di wilayah Kabupaten Boyolali. Satu unit mobil Toyota Kijang milik Muri Ariawati, 34, warga Dukuh, Desa Winong, Kecamatan Boyolali Kota, hilang dibawa kabur pencuri saat diparkir di Jl Merbabu, Boyolali Kota, pada Kamis (21/1).

Informasi yang dihimpun Espos di Mapolsek Boyolali Kota, Jumat (22/1), menyebutkan, peristiwa pencurian mobil dengan nomor polisi (Nopol) AD 8409 DF itu terjadi pada Kamis petang, sekitar pukul 18.05 WIB.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Saat itu, korban bersama salah seorang temannya, Sri Widihastuti, 32, warga Karangnongko, Kecamatan Mojosongo, Kabupaten Boyolali, bertamu ke rumah Agus Wahyudi, 31, warga Jl Merbabu Nomor 15 dan tercatat sebagai anggota polisi.

Mobil keluaran tahun 1994 tersebut oleh korban diparkir di tepi jalan depan rumah Agus dalam keadaan semua pintu terkunci. Setelah berkunjung ke rumah Agus selama sekitar 15 menit, korban pun bermaksud pulang. Namun saat kembali ke lokasi mobil diparkir, korban pun terkejut karena mendapati mobilnya yang berwarna biru metalik itu sudah tidak ada lagi di tempat semula.

Korban bersama sejumlah saksi sempat melakukan pencarian di sekitar lokasi kejadian namun tidak berhasil menemukan jejak si pencuri. Akibat kejadian itu, kerugian yang dialami korban diperkirakan mencapai Rp 65 juta.

Kapolres Boyolali AKBP Agus Suryo Nugroho, melalui Kapolsek Boyolali Kota, AKP Jumaisah saat dikonfirmasi wartawan membenarkan adanya laporan kejadian tersebut. Menurut Kapolsek, pelaku pencurian mobil saat ini masih dalam penyelidikan.

sry

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya