Soloraya
Rabu, 11 Maret 2020 - 14:46 WIB

Dipenjara, Eks Bupati Sragen Agus Fatchur Berkali-Kali Khatam Al-Qur'an

Tri Rahayu  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Mantan Bupati Sragen Agus Fatchur bersama istrinya saat hendak memasuki mobil Suzuki APV berpelat merah yang mengantarkan mereka ke Bapas Solo, Selasa (10/3/2020). (Tri Rahayu/Solopos)

Solopos.com, SRAGEN - Agus Fatchur Rahman, Mantan Bupati Sragen 2011-2015, mengaku mendapat banyak hikmah saat menjalani hukuman. Agus Fatchur dipenjara satu tahun Majelis Hakim Tipikor Semarang dalam perkara korupsi dana kas daerah saat menjabat Wakil Bupati Sragen Tahun 2003.

Agus Fatchur Rahman keluar dari penjara Selasa (10/3/2020) usai menjalani masa hukuman selama satu tahun. Politikus Golkar itu dinyatakan bebas bersyarat setelah menjalani pemidanaan selama sembilan bulan.

Advertisement

Agus Fatchur Rahman Eks Bupati Sragen Keluar Penjara Bawa Seekor Ayam

"Putusan Tipikor itu menyebut penjara ini sebagai rumah tahanan negara. Jadi saya ini lulusan Universitas Tahanan Negara," ujar Agus.

Advertisement

"Putusan Tipikor itu menyebut penjara ini sebagai rumah tahanan negara. Jadi saya ini lulusan Universitas Tahanan Negara," ujar Agus.

"Ya, UTN. S1 saya di UII Jogja, S2 saya di UNS, dan S3 saya sekarang dari UTN ini. Saya tidak problem dengan penghuni LP. Saat di luar LP, saya sudah terbiasa bergaul dengan semua kalangan, dari kalangan bawah sampai kalangan atas,” katanya lagi.

Agus Fatchur Dipenjara

Agus mengakui selama di LP berkali-kali dirinya telah khatam Al-Qur'an.

Advertisement

Komplotan Pencuri Mobil Sragen Tertangkap Setelah Diberondong 6 Peluru

Satu hari sebelum bebas, Senin (9/3/2020) malam, sampai Selasa pagi pun Agus berusaha mengkhatamkan 30 juz tetapi masih menyisakan tiga juz.

Agus sengaja berhenti pada Surat Arrahman saat Subuh. Ia menemukan sebuah ayat yang diulang-ulang dalam Arrahman itu, yakni Nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan.

Advertisement

Bayi Sragen Digigit Kutu Kucing Disarankan Amputasi

“Saya keluar ini bagian dari nikmat Tuhan yang saya syukuri dan tidak saya dustakan. Saya bahagia, senang, bisa lihat jalan aspal lagi, bisa mengikuti dinamika politik di Sragen,” ujarnya.

Keluar dari LP Agus menyempatkan diri ke Cokro Tulung di Klaten. Seorang kolega Agus menyampaikan Agus mandi di Cokro Tulung.

Advertisement

Positif Corona, Menkes Inggris Karantina Diri Sendiri

Namun Agus membantah bila kungkum di Cokro Tulung. Agus menyebut hanya jajan soto di sekitaran Cokro Tulung.

“Kungkum awan-awan, wudoh diguyu uwong [kungkum siang-siang, telanjang ditertawakan orang],” katanya.

Kabar Terbaru Seputar Virus Corona

Selepas itu Agus akhirnya menginjakkan kaki ke halaman rumahnya sekitar pukul 13.30 WIB. Agus disambut kanjang dan hiasan kain kuning di gang depan rumahnya Kampung Kuwungsari, Sragen Kulon, Sragen.

Berita Korupsi Terbaru, Klik di Sini!

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif