Soloraya
Sabtu, 11 September 2021 - 22:20 WIB

Ditinggal ke Rumah Tetangga, 2 Rumah di Sumberlawang Ludes Terbakar

Muh Khodiq Duhri  /  Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sejumlah petugas damkar bersama sukarelawan bergotong royong memadamkan dua rumah milik Gimin Tri Sunarto, 45, warga Dukuh Bulakrejo, RT 24, Desa Ngargosari, Sumberlawang, Sabtu (11/9/2021). (Istimewa/Dinas Satpol PP dan Damkar Sragen)

Solopos.com, SRAGEN — Kebakaran rumah kembali terjadi di wilayah Sragen. Kali ini si jago merah melalap dua rumah milik Gimin Tri Sunarto, 45, warga Dukuh Bulakrejo, RT 24, Desa Ngargosari, Sumberlawang, Sabtu (11/9/2021).

Kebakaran dua rumah model limasan itu terjadi saat pemiliknya pergi ke rumah tetangga sekitar pukul 15.32 WIB. Kala itu, warga sekitar dibuat kaget dengan munculnya kepulan asap pekat dari rumah Gimin.

Advertisement

Menyadari ada kebakaran, warga lalu memberi tahu pemilik rumah. Warga juga berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya. Akan tetapi, material bangunan rumah yang sebagian besar terbuat dari kayu membuat kobaran api kian membesar.

Baca juga: 2 Kebakaran Terjadi di Sragen Dalam SemaLam, Salah Satunya Melanda Pabrik Mebel

Advertisement

Baca juga: 2 Kebakaran Terjadi di Sragen Dalam SemaLam, Salah Satunya Melanda Pabrik Mebel

Warga kemudian meminta bantuan petugas dari Dinas Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran (Satpol PP dan Damkar) Sragen.

Tak lama kemudian, tim damkar dari Posko Gemolong meluncur ke lokasi. Tim damkar dibantu aparat Polsek Sumberlawang, Koramil Sumberlawang, perangkat desa, relawan Wong Salam, relawan Sumberlawang dan warga sekitar bahu membahu memadamkan api.

Advertisement

Baca juga: Proyek JLT Sukoharjo, Pemerintah Segera Bebaskan 20 Bidang Tanah

Akibat kebakaran itu, dua rumah huni itu rusak berat hingga tak bisa dijadikan tempat tinggal. Untuk sementara, keluarga korban yang berjumlah empat orang menumpang di rumah saudara.

Kasi Pemadam dan Penyelamatan, Dinas Satpol PP dan Damkar Sragen, Anton Sujarwo, mengatakan penyebab kebakaran rumah huni itu diduga konsleting arus listrik saat ditinggal pergi pemiliknya. “Korban jiwa nihil. Rumah huni beserta isinya hangus terbakar. Kebakaran itu membuat panik warga sekitar,” paparnya.

Advertisement

 

 

 

Advertisement

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif