Soloraya
Rabu, 15 Mei 2013 - 00:45 WIB

Ditinggal Makan, Kaca Mobil Pecah, Kerugian Rp32 Juta

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi kaca mobil pecah. (kaskus.co.id)

Ilustrasi kaca mobil pecah (kaskus)

KLATEN—Fajar Hari Setyabudi, 26, warga Cijantung, Sukaraja, Bogor, menjadi korban kasus pencurian dengan modus membobol kaca mobil saat ditinggal makan di Jl Mayor Kusmanto, Klaten, Senin (13/5/2013) malam.

Advertisement
Kejadian itu bermula ketika korban dan rekannya bermaksud makan malam sekitar pukul 20.00 WIB di sebuah rumah makan. Dia pun memarkir mobil Daihatsu Xenia B 1570 PKT di tepi jalan dekat dengan rumah makan yang berlokasi di Jl Mayor Kusmanto tersebut.
Sesuai makan, korban bermaksud melanjutkan perjalanan. Namun dia dikagetkan dengan kondisi kaca mobil sebelah kanan bagian tengah sudah pecah. Lebih kaget lagi saat dia mengetahui dua buah tas warna hitam yang berada di dalam mobil raib.
Tas tersebut berisi dua unit laptop Fujitsu, LCD Infocus, hardisk eksternal, paspor, SIM A dan C, KTP, dua kartu ATM, kartu asuransi, STNK Honda Revo B 6446 BYY, dan buku tabungan BCA. Korban mengaku mengalami kerugian hingga Rp32 juta akibat kejadian ini.
Kapolres Klaten AKBP Y Ragil Heru Susetya melalui Kasubag Humas AKP Sugiyanto membenarkan ada kejadian pecah kaca tersebut. “Kasus itu masih ditangani kami,” paparnya.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif