Soloraya
Jumat, 24 Agustus 2018 - 11:10 WIB

Ditlantas Polda Jateng Olah TKP Pembunuhan Eko, Jl.K.S.Tubun Solo Ditutup

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, SOLO -</strong> Ditlantas Polda Jateng menggelar olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) di lokasi kejadian <a href="http://soloraya.solopos.com/read/20180823/489/935727/terungkap-penyebab-cekcok-berujung-maut-pengemudi-mercy-vs-honda-beat">meninggalnya Eko Prasetyo</a> setelah ditabrak secara sengaja oleh IA, 40, warga Jaten, Karanganyar menggunakan mobil Mercedes-Benz berpelat nomor AD 888 QQ, Jumat (24/8/2018). Satlantas Polresta Solo menutup Jl.K.S.Tubun selama pelaksanaan olah TKP.</p><p>Pantauan <em>Solopos.com</em>, olah TKP dimulai pukul 07.40 WIB. <a href="http://soloraya.solopos.com/read/20180823/489/935765/keluarga-korban-mercy-vs-honda-beat-anak-eko-nangis-terus">Satlantas Polresta</a> mulai menutup Jl.K.S.Tubun pukul 07.15 WIB.</p><p>Olah TKP dimulai dengan menandai jalan yang dilalui mobil Mercedes dengan pilox sepanjang 50 meter mulai dari perempatan KFC sampai lokasi meninggalnya Eko.</p><p>Warga serta pedagang selter Manahan di sekitar lokasi kejadian yang merasa penasaran memadati lokasi olah TKP. Orang tua Eko, Suharto tampak terlihat di lokasi kejadian.</p><p>"Kami hari ini melukan olah TKP <a href="http://soloraya.solopos.com/read/20180823/489/935706/kecelakaan-solo-tes-urine-negatif-pengemudi-mercedes-dijerat-2-pasal">kejadian pembunuhan</a> dengan tersangka IA. Ditlantas Polda Jateng terjun ke lapangan dibantu Satlantas Polresta untuk mengambil gambar serta merekam jejak kronologis di lokasi kejadian," ujar Ribut. (Muhammad Ismail)</p>

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif