SOLOPOS.COM - Kondisi dr Lo tengah menjalani terapi, Minggu (31/7/2016) pukul 09.00 WIB. (Istimewa)

Dokter Lo sakit masih dirawat di RS Kasih Ibu Solo.

Solopos.com, SOLO — Dokter Lo Siaw Ging atau biasa disapa Dokter Lo yang dirawat di RS Kasih ibu Solo sejak Jumat (22/7), hingga Minggu (31/7/2016) sore kondisinya mulai membaik.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Sekretaris Palang Merah Indonesia (PMI) Solo, Sumartono Hadinoto, mengatakan kerabat Dokter Lo sesama profesi dokter baik dari Soloraya hingga luar kota banyak yang menjenguknya di rumah sakit. Namun, karena kondisi Dokter Lo perlu banyak istirahat tidak semua tamu yang ingin menjenguk bisa menemuinya secara langsung. “Dokter yang merawat dia [Dokter Lo] saat ini masih melakukan fisioterapi untuk menyembuhkan pasien,” kata dia.

Ia menambahkan kalau dalam waktu tujuh hari kedepan kondisinya terus membaik akan diperbolehkan pulang untuk menjalani rawat jalan. Sementara itu, Dokter Spesialis Syaraf RS Kasih Ibu, dr Tribudi Taharjo, membenarkan kondisi Dokter Lo saat ini sudah mulai membaik. Lo sebelumnya dinyatakan terkena stroke sehingga memerlukan perawatan intensif.

“Dia [Dokter Lo] sudah bisa duduk dan berjalan lagi meskipun masih menggunakan alat bantu,” kata dia.

Petugas Humas RS Kasih Ibu, Yudit, mengatakan rumah sakit melarang Dokter Lo dijenguk pengunjung karena khawatir pasien akan capai dan kondisi fisiknya kembali drop. Dokter Lo sangat bersemaangat untuk segera sembuh.

“Dia [Dokter Lo] bisa menjalankan baik semua instruksi terapi fisioterapi yang diprogramkan dokter. Ada tiga dokter yang khusus mengawasiya setiap hari yakni dokter spesialis syaraf, fisioterapi, dan penyakit dalam,” kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya