Soloraya
Jumat, 15 April 2022 - 15:46 WIB

Dream Theater Dikabarkan Konser di Solo Tahun Ini, Gibran Membenarkan!

Kurniawan  /  Suharsih  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Dream Theater (Roadrunner Record)

Solopos.com, SOLO — Grup band metal progresif asal Amerika Serikat, Dream Theater, dikabarkan akan menggelar konser di Kota Solo. Promotor konser band tersebut bahkan infonya sudah bertemu dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka terkait konser tersebut.

Berdasarkan informasi yang sampai ke Solopos.com, pertemuan itu berlangsung pada Rabu (13/4/2022). Saat dimintai konfirmasi mengenai kabar tersebut melalui pesan Whatsapp, Jumat (5/4/2022), Gibran membenarkan.

Advertisement

Termasuk soal pertemuan dengan perwakilan dari promotor konser band beranggotakan lima personel itu. Namun, Gibran masih enggan mengungkapkan detail konser tersebut.

Baca Juga: Dream Theater Konser di Jogja, Berikut Harga Tiketnya

Dia hanya mengatakan konser Dream Theater di Solo akan berlangsung pada Agustus tanpa menyebut tanggalnya. Sedangkan lokasinya, Gibran hanya menyebut outdoor. Solopos.com juga sempat bertanya mengenai harga tiket untuk menonton konser itu. Namun, Gibran hanya menjawab singkat, “Terjangkau”.

Advertisement

Berdasarkan informasi di id.wikipedia.org, Dream Theater merupakan grup band metal yang terbentuk pada 1985 oleh John Petrucci, John Myung, dan Mike Portnoy. Awalnya band ini bernama Majesty.

Baca Juga: Dream Theater Gandeng Musisi Indonesia

Dalam perjalanannya, grup band yang telah menelurkan kurang lebih 15 album ini sempat beberapa kali ganti personel di luar tiga pendirinya. Saat ini, band ini beranggotakan John Myung, John Petrucci, James LaBrie, Jordan Rudess, dan Mike Mangini.

Advertisement

Pada 2020 lalu, Dream Theater sempat dijadwalkan menggelar konser di Jakarta tepatnya pada 16 April 2020. Namun konser itu batal karena situasi pandemi Covid-19. Padahal, saat itu tiketnya sudah dijual dengan rentang harga mulai Rp400.000 hingga Rp1,5 juta.

Baca Juga: Konser Dream Theater Guncangkan Struktur Batu Candi Prambanan

Berdasarkan catatan Solopos.com, jika konser di Solo ini terlaksana, itu akan menjadi konser keempat Dream Theater di Indonesia. Sebelumnya, band pelantun Panic Attack dan The Spirit Carries On itu pernah konser dua kali di Jakarta yakni pada 2012 dan 2014.

Kemudian pada 2017 giliran Yogyakarta yang disambangi John Petrucci dan kawan-kawan.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif