Soloraya
Senin, 22 April 2024 - 12:22 WIB

Eks Presiden Pasoepati dan Bakul Mur Baut Ambil Formulir Cawawali Solo di PDIP

Kurniawan  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Presiden Pasukan Suporter Paling Sejati (Pasoepati) 2018-2020, Aulia Haryo Suryo, saat mengambil formulir pendaftaran bakal Cawawali Solo, di DPC PDIP Solo, Senin (22/4/2024) sekitar pukul 10.00 WIB. (Istimewa)

Solopos.com, SOLO—Kantor sementara DPC PDI Perjuangan (PDIP) Kota Solo kembali kedatangan dua orang yang mengambil formulir pendaftaran bakal Cawawali Solo 2024.

Kali ini mantan Presiden Pasukan Suporter Solo Sejati (Pasoepati) 2018-2020, Aulia Haryo Suryo, yang datang, Senin (22/4/2024) pukul 10.00 WIB.

Advertisement

Pemuda yang kini menjabat Ketua Departemen Pemuda dan Olahraga DPC PDIP Solo itu diterima Anggota Tim Penjaringan Bakal Cawali-Cawawali DPC PDIP Solo, Janjang Sumaryono Aji dan Muchus Budi Rahayu.

Rio, panggilan akrabnya, mengambil formulir pendaftaran untuk posisi bakal Cawawali Solo. Satu jam berselang, giliran warga Joyodiningratan, Kratonan, Serengan, bernama Nur Hafizhin, yang datang ke DPC PDIP Solo. Pemuda yang sehari-hari bekerja sebagai pedagang mur-baut di Pasar Notohardjo itu mengambil formulir bakal Cawawali Solo.

Kepada Tim Penjaringan Bakal Cawali-Cawawali DPC PDIP Solo, Nur Hafizhin mengaku ingin ikut andil dalam menata kota. Khususnya, dia menjelaskan, penataan pasar dan pedagang kecil yang merupakan pelaku riil penggerak ekonomi kerakyatan.

Advertisement
Warga Joyodiningratan, Kratonan, Serengan, bernama Nur Hafizhin, yang merupakan pedagang mur-baut di Pasar Notohardjo, mengambil formulir pendaftaran bakal Cawawali Solo di DPC PDIP Solo, Senin (22/4/2024) siang.(Istimewa)

“Pengambilan formulir hari ini saya dan Mas Muchus yang menerima. Selain Mas Rio, ada Mas Nur Hafizhin yang ambil formulir. Ya alasan Mas Nur mau mendaftarkan diri karena ingin memajukan Solo, mensejahterakan warga Solo,” kata Janjang. Berdasarkan catatan Solopos.com, per Senin sudah ada sembilan orang mengambil formulir di DPC PDIP Solo.

Namun, pada pukul 14.00 WIB ini Anggota DPRD Solo, Trihono Setyo Putro, juga akan mengambil formulir pendaftaran bakal Cawawali Solo. Masa penjaringan bakal Cawali-Cawawali 2024 dibuka DPC PDIP Solo hingga 24 Mei 2024.

Masih panjangnya masa pendaftaran memungkinkan semakin banyak figur internal dan eksternal untuk mendaftar.

Advertisement

Apalagi pendaftaran boleh dilakukan dari kader internal PDIP maupun dari eksternal PDIP. Selain itu sejumlah figur sudah berkomunikasi dengan Tim Penjaringan, namun belum juga mengambil formulir.

Seperti Wawali Solo yang juga Sekretaris DPC PDIP Solo, Teguh Prakosa, dan putri dari politikus PDIP Solo, RA Ignasia Sukma Putri Maharani.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif