Soloraya
Sabtu, 12 Februari 2022 - 20:38 WIB

Emoh Kepruk Pengunjung, PKL Gunung Kemukus Pasang Daftar Harga

Wahyu Prakoso  /  Kaled Hasby Ashshidiqy  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Lapak milik PKL yang tergabung dalam Paguyuban Samudra Indah di Dukuh RT 002, Desa Pendem, Kecamatan Sumberlawang, Sragen, Sabtu (12/2/2022). (Solopos.com/Wahyu Prakoso)

Solopos.com, SRAGEN — Sejumlah pedagang kaki lima (PKL) mulai memasang daftar harga id lapan mereka di Objek Wisata Gunung Kemukus, Desa Pendem, Kecamatan Sumberlawang, Sragen. Pemasangan daftar harga tersebut biar pengunjung tak khawatir bakal dikepruk pedagang.

Ketua Paguyuban PKL Samudra Indah yang mewadahi para PKL di Gunung Kemukus, Sulfian, mengatakan telah mengarahkan anggotanya untuk memasang daftar harga. Selain itu, anggota paguyuban tidak boleh mematok harga mahal.

Advertisement

“Kalau mahal nanti kasihan. Para pengunjung nanti kapok,” jelasnya.

Dia mengatakan harga yang wajar sebagai upaya untuk menjaga kunjungan wisata. Dia berharap Gunung Kemukus tetap dalam ramai didatangi wisatawan dan mereka mau membeli dagangan PKL.

Baca Juga: PKL Direlokasi, Pengunjung Leluasa Bersantai di Taman Gunung Kemukus

Advertisement

Penanggung Jawab Objek Wisata Gunung Kemukus, Marcellus Suparno, mengatakan Paguyuban PKL Samudra Indah menetapkan patokan harga kepada semua anggotanya. Artinya satu produk, misal minuman dalam kemasan, dijual dengan harga yang sama antar-PKL.

Adapun kawasan Gunung Kemukus terdiri dari dua dukuh serta lima RT, yakni Dukuh Gunung Sari dan Dukuh Kedunguter.

Paguyuban PKL Samudra Indah sendiri memiliki anggota sebanyak 35 orang. Kebanyakan dari mereka merupakan warga Dukuh Kedunguter dan Dukuh Gunungsari, Desa Pendem. (Wahyu Prakoso)

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif