Soloraya
Senin, 16 November 2020 - 19:05 WIB

Fave Hotel Solo Gaet Travel Agent Pekalongan Promosikan Wisata New Normal Soloraya

Nugroho Meidinata  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Acara Famtrip yang digelar oleh Fave Hotel Solo di Bukit Wisata Sekipan (Solopos/Nugroho Meidinata).

Solopos.com, SOLO -- Fave Hotel Solo Baru dan Manahan menggaet travel agen dari Pekalongan, Jawa Tengah untuk ikut mempromosikan pariwisata di Soloraya.

Bahkan, Fave Hotel Solo juga mengajak perwakilan travel agen Pekalongan yang tergabung dalam Pujawisata untuk berkeliling ke sejumlah tempat wisata di Soloraya, yaitu The Heritage Palace, Museum Batik Danarhadi dan Bukit Wisata Sekipan.

Advertisement

Jangan Sampai Salah! Ini Tips Beli Mobil Keluarga Agar Keuangan Tetap Aman

Acara yang berlangsung selama dua hari, sejak Minggu (15/11/2020) hingga Senin (16/11/2020) itu sebagai bentuk dukungan Fave Hotel Solo untuk ikut membangkitkan geliat pariwisata Soloraya di era pandemi Covid-19, terutama di tiga tempat wisata tadi.

Advertisement

Acara yang berlangsung selama dua hari, sejak Minggu (15/11/2020) hingga Senin (16/11/2020) itu sebagai bentuk dukungan Fave Hotel Solo untuk ikut membangkitkan geliat pariwisata Soloraya di era pandemi Covid-19, terutama di tiga tempat wisata tadi.

Hal tersebut dibenarkan oleh General Manager Fave Hotel Solo, Ika Florentina. Dia mengaku rela untuk jauh-jauh ke Pekalongan mengajak Pujawisata bareng-bareng mempromosikan pariwisata Soloraya melaui acara Famtrip ini.

Dibanderol dengan Harga Istimewa, Xpander Cross Cocok Buat Kamu yang Suka Karaokean

Advertisement

Siap Promosikan Wisata Soloraya

Upaya yang dilakukan Fave Hotel Solo dengan mempromosikan wisata Solo disambut antusiasme yang luar biasa peserta acara Famtrip yang terdiri dari 22 orang ini.

Tanda Suami Kamu Memasuki Puber Kedua, Suka Selingkuh?

Wakil Ketua Pujawisata, Nandang Iskandar mengapresiasi acara yang diselenggarakan Fave Hotel Solo ini. Ia dan Pujawisata pun siap untuk membantu mempromosikan pariwisata Solo kepada masyarakat, terutama di daerah Pantura.

Advertisement

"Insya Allah kita siap yang penting tadi masyarakat mulai berani untuk keluar," ungkap lelaki berusia 48 tahun ini.

Ini Rahasa Buat Video Youtube Jadi Trending, Nomor 5 Ampuh!

Pada kesempatan itu, ia juga mengungkap alasan kenapa Pujawisata mau diajak Fave Hotel Solo untuk bareng-bareng mempromosikan wisata yang berada di Soloraya, terutama di Museum Batik Danarhadi, The Heritage Palace dan Bukit Wisata Sekipan.

Advertisement

"Jadi begini kita ingin eksplor Solo soalnya kan kita seringnya ke Jogja, Jakarta, dan Bandung. Kita ingin eksplor Kota Solo soalnya kan ada tempat-tempat wisata baru. Inikan perkembangan [pariwisata] Solo dengan kemarin sudah bagus," tambah dia.

Misteri Pohon Beringin Berselimut Kain Bali di Tikungan Tawangmangu Karanganyar

Blak-blakkan Gibran ke Chef Arnold: Pernah Enggak Bisa Bayar Angsuran Bank

Berita Wisata Solo

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif