SOLOPOS.COM - Ilustrasi bus sekolah (Dok/JIBI)

Solopos.com, KLATEN — Pengoperasian bus sekolah direncanakan mulai efektif, November 2022. Dinas Perhubungan (Dishub) Klaten menyiapkan dua bus untuk pelayanan tersebut.

Kabid Angkutan Dishub Klaten, Sapto Widhi Harsono, mengatakan selama sepekan ini Dishub terus menggelar sosialisasi ihwal pengoperasian bus sekolah gratis. Bus itu diperuntukkan bagi pelajar SD, SMP, dan SMA di wilayah Klaten.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

“Baru melayani diperkotaan dulu karena baru ada dua bus dan nanti akan dibagi dalam dua koridor,” kata Sapto saat berbincang dengan Solopos.com, Senin (17/10/2022).

Koridor 1 yakni dari Dishub di wilayah Kecamatan Klaten Utara hingga ke area Kecamatan Wedi. Sementara, koridor 2 dari wilayah Kecamatan Wedi hingga wilayah Kecamatan Klaten Utara.

“Sehari dilayani tiga kali, yakni pagi mulai pukul 06.00 WIB-08.00 WIB, siang pukul 12.30 WIB-13.30 WIB, serta sore pukul 14.40 WIB hingga 15.40 WIB. Ini sudah mulai trayek dan Insyaallah mulai efektif bulan depan,” jelas Sapto.

Baca Juga: Siap-Siap! Klaten bakal Miliki Bus Sekolah, Ini Deretan Rutenya

Mengutip informasi pada akun instagram (IG) @dishubklaten rencana trayek jaringan bus sekolah meliputi Kantor Dishub, Perumahan Griya Prima, Pasar Plembon, SMKN 3 Klaten dan SMKN 4 Klaten, SMAN 2 Klaten dan SMAN 3 Klaten, SMA Muhammadiyah 1 Klaten, SMK Muhammadiyah 2 Klaten dan SMK Muhammadiyah 3 Klaten, SMPN 1 Klaten, SMPN 2 Klaten, SMPN 3 Klaten, SMPN 6 Klaten dan SMPN 7 Klaten. SMP Muhammadiyah 1 Klaten dan SD Kanisius.

Plt Kepala Disdik Klaten, Yunanto, menyambut positif rencana pengoperasian bus sekolah. Dia berharap bus itu bisa melayani siswa yang rumahnya jauh dari sekolah.

Bupati Klaten, Sri Mulyani, juga mengapresiasi rencana pengoperasian bus sekolah. Dia berharap bus itu bisa diakses siswa secara gratis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya