SOLOPOS.COM - Para calon kepala desa berikrar saat pengukuhan anggota Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Colomadu, di Gedung PPRBM, Colomadu, Karanganyar, Rabu (23/1/2013). (Iskandar/JIBI/SOLOPOS)


Para calon kepala desa berikrar saat pengukuhan anggota Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Colomadu, di Gedung PPRBM, Colomadu, Karanganyar, Rabu (23/1/2013). (Iskandar/JIBI/SOLOPOS)

KARANGANYAR–Guna mengantisipasi berbagai dampak negatif termasuk di antaranya kerusuhan saat pemilihan kepala desa (pilkades) di Colomadu, Kabupaten Karanganyar, camat setempat, Joko Budi Utomo membantuk Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM).

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Hal itu dimaksudkan agar bisa mengantisipasi kerusuhan sejak dini.

“Colomadu itu daerah Karanganyar yang paling ujung barat berbatasan dengan Boyolali dan Sukoharjo. Karena itu perlu kewaspadaan yang tinggi saat pilkades nanti, saya ingin Kecamatan Colomadu kondusif,” ujar Camat Colomadu saat memberi sambutan pada pengukuhan anggota FKDM di gedung Pusat Pengembangan dan Pelatihan Rehabilitasi Bersumberdaya Masyarakat (PPRBM) di Colomadu, Rabu (23/1/2013).

Hadir pada acara pengukuhan FKDM itu antara lain Ketua DPRD Karanganyar Sumanto, Kapolres Karanganyar AKBP Nazirwan Adji Wibowo, Dandim 0727/Karanganyar diwakili Pasi Intel Kapten (Inf) Suyatno, Muspika Colomadu, calon kepala desa dan tamu undangan lainnya.

Camat Colomadu mengakui pendirian FKDM ini belum ada sosialisasi, karena pihaknya sengaja mendahului daerah atau kecamatan lain yang ada di Karanganyar. Hal itu dilakukan di antaranya demi menciptakan iklim kondusif wilayahnya menjelang pilkades tahap II mendatang. Terkait itu pada Rabu sebanyak 15 anggota langsung dilantik oleh Kapolres Karanganyar.

Sementara itu Ketua DPRD Karanganyar, Sumanto mengatakan calon kepala desa yang hendak bertarung pada 21 Februari bisa mengendalikan massanya. Dengan demikian kondusivitas wilayah diharapkan akan terjaga. Dia menilai pendirian FKDM ini amat tepat, sebab sederet tugas penting yang perlu diwaspadai telah menanti. Perhelatan itu antara lain pilkades pada Februari, disusul pemilihan gubernur pada Mei, pemilihan bupati dan sebagainya.

Kapolres Karanganyar mengatakan, pihaknya mendukung pembentukan FKDM di Colomadu yang nantinya juga akan dibentuk di tempat lain hingga merata se-Karanganyar. Dalam melaksanakan tugas FKDM diharapkan selalu berkoordinasi dengan pihaknya untuk mengantisipasi segala kemungkinan yang bisa mengarah pada tindakan yang dapat mengganggu kamtibmas, terutama menjelang pilkades.

“Peran aktif masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan sangat membantu tugas kepolisian yang jumlahnya sangat terbatas,“ kata Adji.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya