Soloraya
Selasa, 7 Juni 2022 - 14:04 WIB

Fraksi PKS DPRD Klaten Luncurkan Hari Aspirasi

Taufiq Sidik Prakoso  /  Ponco Suseno  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ketua Fraksi PKS DPRD Klaten, Widodo, menyerahkan potongan tumpeng kepada Ketua Komunitas Petani Muda Klaten, Afif Amrizal Basri, saat peluncuran hari aspirasi Fraksi PKS DPRD Klaten, Senin (6/6/2022). (Solopos.com/Taufiq Sidik Prakoso)

Solopos.com, KLATEN — Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPRD Klaten meluncurkan program Hari Aspirasi. Fraksi PKS menyiapkan hari khusus untuk menerima berbagai aspirasi warga, yakni saban Jumat.

Peluncuran program Hari Aspirasi Fraksi PKS DPRD Klaten itu digelar di DPRD Klaten, Senin (6/6/2022) siang. Seusai peluncuran Hari Aspirasi, Fraksi PKS menggelar audiensi dengan Komunitas Petani Muda Klaten.

Advertisement

“Meskipun setiap hari bagi kami sebagai wakil rakyat adalah hari aspirasi, ini sebagai titik balik bahwa kehadiran anggota dewan di fraksi khususnya Fraksi PKS lebih tajam dan semakin membumi,” kata Ketua Fraksi PKS DPRD Klaten, Widodo, Senin (6/6/2022).

Anggota DPRD di Fraksi PKS membuka hari khusus saban Jumat untuk menerima aspirasi. Namun, Widodo menegaskan aspirasi bisa disampaikan warga saban hari.

“Setiap hari bisa menyampaikan aspirasi dan nanti tim humas Fraksi PKS akan membuat petunjuk untuk bisa menyampaikan aspirasi,” kata dia.

Advertisement

Baca Juga: Soroti Komitmen Presiden Jokowi, PKS Sebut KPK di Titik Nadir

Tak sekadar menerima aspirasi dan menindaklanjuti ke eksekutif, Fraksi PKS siap turun ke lapangan mendatangi warga menyerap aspirasi serta harapan warga terhadap pembangunan Klaten. Selain itu, pengecekan ke lapangan untuk menindaklanjuti ketika ada laporan-laporan terkait kebijakan publik.

Widodo menjelaskan Fraksi PKS memosisikan diri sebagai mitra yang konstruktif dan dinamis kepada eksekutif.

Advertisement

“Bukan berarti menjadi oposisi. Tetapi memberikan saran dan kritik untuk bersama-sama membangun Klaten,” ungkap dia.

Baca Juga: PKS Tegaskan Sikap Oposisi, Ini Alasannya…

Ketua DPD PKS Klaten, Sri Martono, berharap terobosan yang dilakukan Fraksi PKS DPRD Klaten benar-benar dimanfaatkan dan bisa memaksimalkan fungsi DPRD untuk pengawasan serta kontrol jalannya pemerintahan.

“Tidak mudah untuk suka mendengarkan. Tetapi saya sangat senang dengan program ini karena bisa menjadi sarana warga dalam menyampaikan aspirasi,” kata dia.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif