SOLOPOS.COM - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka bersama Panitia Pelaksana, Ade Mulya, memberikan keterangan pers mengenai pagelaran seni budaya yang bertajuk Persembahan dari Solo di Loji Gandrung, Solo, Senin (4/9/2023). (Istimewa/Dokumentasi Pemkot Solo)

Solopos.com, SOLO–Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka  akan membagikan 100 tiket gratis kepada warga untuk Harmonisasi Budaya Tradisional dan K-Pop di Pura Mangkunegaran, Minggu (17/9/2023).

Di satu sisi, hanya tiga orang personel Grup K-Pop Xodiac yang bakal pentas sebab penyelenggara memilih intimate concert.

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

Gibran menjelaskan bakal membagikan 100 tiket gratis khusus warga Kota Solo. Tiket akan dibagikan melalui media sosialnya dalam waktu dekat. “Kalau yang gak dapat tiket harus nonton di Shopee Live ya,” kata Gibran ketika memberikan keterangan pers di Loji Gandrung, Solo, Senin (4/9/2023) siang.

Panitia Pelaksana, Ade Mulya, menjelaskan penyelenggara hanya mengundang total 200 tamu terdiri atas pelaku industri kreatif, budayawan, sejumlah pihak yang mendukung acara, serta 100 warga Solo yang mendapatkan tiket gratis.

“Sayembara  ada ketentuannya nanti salah satunya harus follow Mas Wali, harus ada hastag-nya, lalu harus komentar, nanti ada tim kurasi untuk memilih, pemilihannya dari Mas Wali langsung,” jelasnya.

Menurut dia, Xodiac memiliki sejumlah personel, namun hanya tiga orang yang bakal konser di Pura Mangkunegaran, yakni Muhammad Rifki Fahri Zayyan alias Zayyan, Leo, dan Hyunsik.

“Acara kami bikin intimate dan Pura Mangkunegaran tidak boleh ada musik yang hingar bingar maka mereka akan membawakan musik yang lebih slow sekitar dua atau tiga lagu,” ujar dia.

Menurut dia, Zayyan merupakan seniman K-Pop yang merupakan warga negara Indonesia. Zayyan terkesan bertemu Gibran di Korea Selatan beberapa waktu lalu. Zayyan ingin pulang dan berkunjung ke Solo.

Zayyan menjelaskan antusias akan mengisi acara di Pura Mangkunegaran. Acara itu bakal mengkolaborasikan K-Pop dan budaya setempat.

Adapun Pemkot Solo berkolaborasi dengan Shopee Indonesia menghadirkan pagelaran seni budaya yang bertajuk Persembahan dari Solo. Event itu menggambarkan dedikasi dan semangat Solo sebagai cerminan kota yang harmonis antara warisan masa lalu dan modernisasi.

“Sejumlah artis dan musisi yang akan tampil, antara lain Anggun, Xodiac, Fabio Asher hingga legenda Keroncong asli Solo Waldjinah,” kata Ade.

Ekosdance Company yang dipimpin oleh Eko Supriyanto juga terlibat dalam pagelaran yang akan dilaksanakan di Pendapa Agung, Pura Mangkunegaran tersebut.  Pagelaran itu akan menampilkan kisah pertemuan K.G.P.A.A. Mangkunagoro I atau Raden Mas Said dengan seorang perempuan desa bernama Rubiyah, atau yang lebih dikenal dengan nama Bandoro Raden Ayu.

“Kisah romantis ini akan disampaikan melalui sebuah lagu yang dibawakan Fabio Asher. Nanti juga ada kolaborasi Anggun dengan ibu Waldjinah,” ujar Eko.

Pagelaran ini juga akan menampilkan sebuah parade peragaan busana karya para desainer lokal dan mengusung koleksi yang dekat dengan budaya lokal seperti Batik. Pagelaran busana ini juga akan menampilkan juri Asia’s Next Top Model yaitu Kimmy Jayanti dan model ternama lainnya.

Pagelaran busana untuk mempromosikan batik sebagai salah satu warisan budaya Indonesia untuk dunia. Beberapa desainer dan rumah produksi yang turut meramaikan peragaan busana dalam acara ini adalah Surya Abduh, An’soe, Danar Hadi, dan Batik Walang Kekek.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya