SOLOPOS.COM - Ratusan jemaat melaksanakan salat IdulAdha di Masjid Baitul Hikmah Balai Kota Solo, Minggu (10/7/2022). Pendapi Gede Balai Kota Solo tak digunakan untuk pelaksanaan salat.(Solopos/Afifa Enggar Wulandari)

Solopos.com, SOLO– Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa, dan Timnas Indonesia U-16 dijadwalkan mengikuti salat Iduladha di Balai Kota Solo, Senin (17/6/2024) pagi.

Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat pada Sekretariat Daerah Kota Solo, Samsu Tri Wahyudin, mengatakan telah mengundang Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kota Solo untuk salat Iduladha.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

“PNS [Pegawai Negeri Sipil] lingkungan Pemkot Solo termasuk kepala OPD [organisasi perangkat daerah] bakal hadir. Dari PSSI, pemain Timnas Indonesia U-16 dan official sekitar 40 rencananya mengikuti salat Iduladha,” ujar dia kepada Solopos.com, Rabu (12/6/2024).

Menurut dia, ulama dari Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat sekaligus Rais Syuriah PCNU Kota Solo M uhammad Muhtarom bertugas menjadi imam. Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Solo Hidayat Masykur bertugas sebagai khatib. Salat Iduladha mulai pukul 06.20 WIB.

Kemudian, kata Samsu, kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan sapi kurban dari Pemkot Solo kepada sejumlah penerima. Pemkot Solo memberikan tujuh ekor sapi bersumber dari APBD.

“Kami menyerahkan satu ekor untuk Masjid Baitul Hikmah Balai Kota Solo. Dan satu ekor sapi di empat kecamatan, dan dua ekor sapi di wilayah Kecamatan Banjarsari,” papar dia.

Dia mengatakan penyerahan tujuh ekor sapi dilakukan secara simbolis. Kemudian sapi dikirim ke penerima dari Balai Kota Solo.

Adapun Pemerintah menetapkan 1 Zulhijah 1445 Hijriyah jatuh, Sabtu (8/6/2024). Dengan ditetapkannya awal Zulhijah ini, maka Hari Raya Iduladha 1445 H jatuh, Senin (17/6/2024).

“Berdasarkan hisab posisi hilal wilayah Indonesia yang sudah masuk kriteria MABIMS, serta adanya laporan hilal terlihat, disepakati bahwa 1 Zulhijjah tahun 1445 Hijriyah jatuh pada hari Sabtu, tanggal 8 Juni 2024, dan hari raya Idul Adha jatih pada Senin, tanggal 17 Juni 2024,” tutur Wakil Menteri Agama Saiful Rahmat Dasuki melalui laman resmi Kementerian Agama.

“Kami berharap dengan hasil sidang isbat ini, seluruh umat Islam di Indonesia dapat merayakan Iduladha bersama-sama. Tapi perlu diketahui oleh seluruh masyarakat, jika di kemudian hari ada perbedaan dalam melaksanakan ibadah yang berkaitan dengan Iduladha. Kami berharap semuanya bisa mengedepankan harmoni dan toleransi serta tidak menonjolkan perbedaan yang ada,” imbuh Wamenag.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya