SOLOPOS.COM - Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka melepas pelari pada Sport Run Tourism Solo 2023 di Jl. Diponegoro, Solo, Minggu (8/10/2023) pukul 05.30 WIB. (Solopos.com/Wahyu Prakoso)

Solopos.com, SOLO — Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka melepas hampir 3.000 peserta Pocari Sweat Sport Run Tourism Solo 2023 di Jl. Diponegoro, Solo, Minggu (8/10/2023) pukul 05.30 WIB. Para peserta menikmati pengalaman berlari dan berekreasi di Kota Bengawan.

Gibran tiga kali melepas para peserta yang sudah siap sejak setelah Subuh, masing-masing peserta dengan rute kategori 3K, 5K, dan 10K. Para peserta mayoritas mengenakan pakaian biru. Namun ada juga yang mengenakan pakaian nyeleneh, misalkan toga.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Sejumlah peserta yang memulai start meminta swafoto bersama Gibran. Mereka mengikuti rute yang telah disediakan penyelenggara dengan dibantu petugas keamanan. Tim medis juga bersiaga melayani peserta.

Para peserta menikmati berbagai ikon dan bangunan cagar budaya di jantung Kota Solo, antara lain Balai Kota Solo, gedung Mal Pelayanan Publik, GPIB Penabur, Gereja Katolik Santo Antonius Padua Purbayan, Alun-alun Utara, Pasar Klewer Solo, dan Museum Radya Pustaka.

Marketing Director Pocari Sweat, Puspita Winawati, menjelaskan Pocari Sweat berkolaborasi dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif serta Pemkot Solo dalam mempromosikan pariwisata di Indonesia.

“Kami memilih Kota Solo karena merupakan kota sejarah, kota wisata, kota seniman. Sepanjang rute pelari bisa melewati tempat-tempat ikonik, terus ada kulineran lokal, dan kami juga mengajak pelari untuk mengunjungi tempat-tempat wisata di Kota Solo,” kata dia kepada Solopos.com.

Menurut dia, 20 persen dari total pelari merupakan warga Solo. Para peserta lainnya berasal dari berbagai daerah di Tanah Air, seperti Lhokseumawe, Aceh sampai Kota Jayapura, Papua. Pocari Sweat Sport Run Tourism Solo 2023 merupakan yang pertama di Kota Bengawan.

Menurut dia, banyak tempat wisata di Indonesia yang terkenal dan memberikan pengalaman menyenangkan bagi para pengunjung. Pocari Sweat berkomitmen mengajak para turis untuk berwisata dan berolahraga keliling Indonesia.

Gibran mengapresiasi Pocari Sweat yang menginisiasi Pocari Sweat Sport Run Tourism Solo 2023 di Kota Solo. Event itu memberikan dampak ekonomi, antara lain restoran ramai, hotel, dan tempat wisata dikunjungi para peserta.

“Semua event olahraga kayak gini otomatis pesertanya nginep satu dua hari dampaknya positif bagi Kota Solo,” jelas Gibran.

Menurut dia, para peserta dari berbagai kalangan usia dari usia pelajar sampai orang lansia. Dia berharap Pocari Sweat kembali menyelenggarakan event serupa di Kota Solo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya