SOLOPOS.COM - Ketua DPC PDIP Solo FX Hadi Rudyatmo memberikan keterangan kepada wartawan setiba di rumahnya Pucangsawit, Jebres, Solo, Kamis (27/10/2022). (Solopos/Kurniawan)

Solopos.com, SOLO—Nama Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, terus dikait-kaitkan dengan agenda Pilkada DKI Jakarta dan Jawa Tengah (Jateng) 2024.

Wacana tersebut terus berkembang seiring pernyataan putra sulung dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu yang menyiratkan kesiapannya untuk ditugaskan di mana pun oleh Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri.

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

Namun ,bila memang Gibran akan diboyong PDIP ke DKI Jakarta atau Jateng, muncul pertanyaan baru, siapa kader PDIP yang akan menggantikan dia sebagai Calon Wali Kota Solo di Pilkada 2024. Isu ini sudah mulai menggelinding liar.

Ketua DPC PDIP Solo, F.X. Hadi Rudyatmo, memberikan tanggapannya tentang isu tersebut saat diwawancara wartawan di sela kegiatan di Taman Sunan Jogo Kali (TSJK) Pucangsawit, Jebres, Solo, Senin (23/1/2023) siang.

Semula Rudy, panggilan akrabnya belum mau mengomentari terkait suksesi penganti Gibran sebagai Calon Wali Kota Solo.

Dia beralasan sedang fokus memenangkan kontestasi Pemilu 2024 baik Pilpres maupun Pemilu Legislatif.

“Kalau itu [figur pengganti Gibran dari PDIP Solo] belum mengarah ke sana, target saya memenangkan Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden dulu. Baru kami mengarah ke pilkada,” ungkap Rudy secara diplomatif.

Namun, setelah didesak awak media, dia akhirnya menyatakan PDIP Solo punya banyak kader yang siap diusung di posisi eksekutif. “Oh banyak kader di Solo. Sudah mulai disiapkan. Tapi kan masih harus dielus-elus sik,” kata dia.

Ungkapan dielus-elus dalam dunia politik bisa ditafsirkan sebagai upaya untuk menyiapkan figur supaya lebih siap dan matang. Langkah itu sudah biasa dilakukan partai politik (parpol) sebelum mengusung sosok tersebut.

Sayang Rudy tidak mau menyebutkan sosok-sosok atau figur yang potensial diusung sebagai calon Wali Kota Solo 2024. Dia beralasan bila nama-nama atau figur itu sudah dibocorkan sedari sekarang tidak akan menjadi kejutan.

Nek tak bocorke saiki, ora surprise suk mben noh [Kalau saya bocorkan sekarang, tidak surprise lagi],” kilah dia.

Di sisi lain, bila menilik struktur kepengurusan DPC PDIP Solo saat ini, ada sejumlah figur berpengalaman di pemerintahan, baik di eksekutif maupun legislatif.

Seperti sosok Wakil Wali Kota Solo saat ini, Teguh Prakosa, atau sejumlah legislator yang menjabat beberapa periode di DPRD Solo. Ada sosok Y.F. Sukasno, Honda Hendarto, Budi Prasetyo, Janjang Sumaryono Aji, dan Suharsono.

Namun, tentu siapa figur yang dinilai paling tepat untuk diusung sebagai pejabat eksekutif oleh PDIP belum bisa dipastikan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya