Soloraya
Kamis, 27 Mei 2021 - 12:26 WIB

Gibran Sebut Aktivitas di Media Sosial Penting Sekali untuk Pejabat

Kurniawan  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, mengecek kondisi Galabo pada Senin (17/5/2021) sore. (Solopos/Kurniawan)

Solopos.com, SOLO -- Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, menyebut aktivitas bermedia sosial penting sekali untuk menjaring atau menampung berbagai persoalan masyarakat.

Semenjak dilantik menjadi Wali Kota Solo pada 27 Februari 2021 Gibran yangjuga putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu memang kerap menekankan jajarannya untuk aktif bermedia sosial guna menunjang kinerja.

Advertisement

"Iya, penting sekali [bermedia sosial]," ujar dia saat diwawancarai wartawan seusai mengikuti video conference Rakornis terpusat TMMD Regional ke 111 Tahun Anggaran 2021 Kodim 0735/Solo di Makorem 074/Warastratama Solo, Kamis (27/5/2021) siang.

Baca juga: Jukir Bertato di Solo Sumbangkan Uang Temuan ke Palestina, Dibully Tapi Juga Diapresiasi

Advertisement

Baca juga: Jukir Bertato di Solo Sumbangkan Uang Temuan ke Palestina, Dibully Tapi Juga Diapresiasi

Gibran menjelaskan media sosial dapat menunjang kinerja pejabat atau pemerintahan seperti dalam menjaring keluhan masyarakat.

"Untuk pengaduan publik, keluhan warga, lebih efektif kalau memanfaatkan sosmed. Seperti hal-hal sepele saja aspal bolong drainase mampet, warga akan lebih nyaman bila lewat WA, Instagram, Facebook," sambung dia.

Advertisement

"Mereka kalau disuruh misalnya datang ke Balkot untuk mengeluh atau apa pasti pada enggak mau," urai dia.

Baca juga: Adu Gaya Jokowi dan Gibran Saat Sama-sama Jadi Wali Kota Solo

Sehingga, Gibran melanjutkan akan lebih efektif bila memanfaatkan berbagai platform media sosial untuk menampung aspirasi generasi muda.

Advertisement

"Yang jelas di sosmed silahkan berkeluh kesah. Ya nanti sebagai pemimpin harus ngecek sendiri ke lapangan. Pokoknya kombinasilah. Jadi jangan terlalu ini juga. Harus berimbang antara sosmed dan lapangan," kata dia.

Sedangkan disinggung ihwal tidak diundangnya Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, dalam kegiatan pengarahan oleh Puan Maharani di Semarang, Gibran kembali menegaskan tidak tahu menahu.

"Ya saya enggak tahu, tanya panitianya saja. Saya sama Pak Teguh [Wawali Solo] juga datang untuk menerima pengarahan saja," terang dia.

Advertisement

Baca juga: Berapa Sih Gaji Gibran Rakabuming sebagai Wali Kota Solo?

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif