Soloraya
Sabtu, 2 Desember 2023 - 06:00 WIB

Guyon Waton Tampil di Alun-alun Klaten Malam Ini, Warga Bisa Menonton Gratis

Taufiq Sidik Prakoso  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Aksi panggung vokalis Guyon Waton, Bagus, saat tampil dalam konser HUT ke-7 RSUD Bagas Waras, Klaten, Selasa (20/12/2022) malam. (Solopos/Taufiq Sidik Prakoso)

Solopos.com, KLATEN – Grup musik asal Yogyakarta, Guyon Waton, dipastikan akan tampil memeriahkan acara Selametan Peresmian Pasar Gedhe Klaten di Alun-alun Klaten, Sabtu (2/12/2023) malam.

Acara itu tetap digelar pada Sabtu malam, bersamaan dengan penyelenggaraan Car Free Night (CFN) yang merupakan agenda rutin bulanan di Klaten, meski peresmian Pasar Gedhe Klaten yang tadinya dijadwalkan Sabtu diundur jadi Senin (4/12/2023).

Advertisement

Konser musik tersebut bisa ditonton gratis mulai pukul 19.00 WIB. Masyarakat tidak perlu membayar tiket masuk untuk menonton penampilan Faisal Bagus Ibrahim, Ahmad Arifin, dan kawan-kawan itu.

Sebelum Guyon Waton naik panggung, dua grup band lainnya yang bakal memeriahkan panggung konser di Alun-alun Klaten. Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan (DKUKMP) Klaten, Anang Widjatmoko, menjelaskan konser musik bertajuk Selametan Pasar Gedhe itu digelar berbarengan dengan CFN.

Advertisement

Sebelum Guyon Waton naik panggung, dua grup band lainnya yang bakal memeriahkan panggung konser di Alun-alun Klaten. Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan (DKUKMP) Klaten, Anang Widjatmoko, menjelaskan konser musik bertajuk Selametan Pasar Gedhe itu digelar berbarengan dengan CFN.

CFN bakal digelar seperti biasa sepanjang Jl Pemuda dari simpang Lima Matahari hingga simpang empat Toko Hape pukul 18.00 WIB-23.00 WIB. “Jadi antara konser musik selametan Pasar Gedhe di Alun-alun Klaten dan CFN disandingkan,” kata Anang saat dihubungi Solopos.com, Jumat (1/12/2023).

Berdasarkan catatan Solopos.com, ini bukan kali pertama Guyon Waton tampil di Klaten. Sebelumnya, grup musik yang mengusung genre akustik dangdut itu pernah tampil di konser HUT ke-7 RSUD Bagas Waras Klaten pada 20 Desember 2022.

Advertisement

Kemudian, Guyon Waton juga pernah manggung di Grha Bung Karno Klaten, Kelurahan Buntalan, Kecamatan Klaten Tengah, pada 23 Agustus 2023) malam. Pentas musik itu menjadi puncak rangkaian kegiatan Kenduri Pengawasan yang digelar Inspektorat Klaten selama sehari.

Kenduri Pengawasan Daerah 2023 menjadi salah satu rangkaian peringatan Hari Jadi ke-219 Kabupaten Klaten dan HUT ke-78 RI. Sementara itu, peresmian Pasar Gedhe Klaten yang diundur pada Senin (4/12/2023) juga diisi beberapa rangkaian kegiatan yang dihadiri Ketua DPR, Puan Maharani.

Puan juga direncanakan mengunjungi kerajinan payung tradisional di Kecamatan Juwiring setelah peresmian pasar. Pada peresmian pasar itu, bakal digelar pesta rakyat yang menghadirkan penyanyi Evan Loss di lantai III Pasar Gedhe.

Advertisement

Kepala DKUKMP Klaten, Anang Widjatmoko, mengatakan rangkaian peresmian itu untuk mengenalkan Pasar Gedhe yang sudah rampung direvitalisasi dan belum lama ini dioperasikan. Kondisi pasar saat ini jauh berbeda jika dibandingkan saat sebelum direvitalisasi.

“Kegiatan ini [peresmian] untuk menginformasikan kepada masyarakat, bahwasanya Klaten sudah memiliki pasar yang luar biasa. Pasar yang terdiri dari empat zona dan representatif,” ungkap Anang.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif