SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Klaten (Espos)–Ketua DPC Partai Hanura Klaten, Sriyanta, Kamis (12/8), mengancam bakal mengarahkan kader partainya untuk mengalihkan dukungan ke pasangan calon lain.

Hal itu akan mengganjal langkah pemenangan pasangan peserta Pilkada Klaten 2010 nomor urut tiga, Drs Sarjono-Agus Murtana.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Sriyanta yang dijumpai di Gedung Dewan, mengatakan, dukungan akan dialihkan jika dalam waktu sepekan ke depan, Sarjono tak menyelesaikan kewajibannya ke Partai Hanura.

“Kami menunggu niat baik dari Pak Sarjono. Sebab sejak dulu kami sudah berupaya proaktif menemui dan menghubunginya, tapi sampai saat ini belum direspons,” jelasnya.

Dikatakan dia, selama Sarjono belum memenuhi kewajibannya dengan Partai Hanura, maka pihaknya tak akan ikut serta dalam upaya pemenangan pasangan Sarjono-Agus Murtana.

Lebih lanjut, saat ditanya ke pasangan siapa dukungan kader Partai Hanura bakal dialihkan, Sriyanta mengatakan hal itu akan dikonsultasikan terlebih dahulu dengan DPD Partai Hanura Jateng.

Terkait insiden yang terjadi di Sekretariat KPU Klaten pada saat pengambilan nomor urut peserta Pilkada, Rabu (11/8), Sriyanta mengakui Hasan Kurniawan sebagai Wakil Ketua DPC sekaligus Komandan Satgas.

Namun ia menegaskan tak tahu menahu dengan kedatangan Hasan ke KPU.

“Mungkin dia (Hasan) sakit hati karena merasa disepelekan,” jelasnya.

rei

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya