Soloraya
Selasa, 1 Mei 2012 - 11:09 WIB

HARI BURUH: Spanduk Dirampas, Buruh Blokade Jalan di Solo

Redaksi Solopos.com  /  Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

SOLO-Aksi Buruh yang tergabung dalam Serikat Buruh Sejahtera Indonesia (SBSI) 92 di Solo dalam memperingati Hari Buruh atau Mayday 1 Mei, diwarnai aksi pemblokiran dua ruas jalan di Perempatan Panggung, Jebres, Solo, Selasa (1/5/2012).

Aksi pemblokiran jalan Urip Sumoharjo dan Jalan Kol Sutarto tersebut terjadi setelah spanduk yang dibawa para buruh saat melakukan aksi longmarch ke perempatan Panggung dirampas petugas.

Advertisement

Spanduk yang dirampas petugas tersebut bergambar foto Presiden SBY yang diberi tanda silang merah di wajahnya. Spanduk tersebut juga bertuliskan ‘Biang Keladi Kesengsaraan Buruh’.

Perampasan spanduk ini kemudian membuat suasana memanas, sehingga buruh kemudian memblokir dua ruas jalan sehingga sempat membuat arus lalu lintas tersendat.

Aksi blokade baru berakhir setelah petugas mengembalikan spanduk ke para peserta aksi.

Advertisement

Ketua SBSI 92, Suharno, mengungkapkan anggota SBSI ’92 mengerahkan sekitar 1.000 orang dalam aksi turun ke jalan memperingati Hari Buruh, 1 Mei.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif