SOLOPOS.COM - Ilustrasi pelantikan pejabat. (Solopos/Dok)

Solopos.com, BOYOLALI -- Sebanyak 11 kepala desa terpilih dalam Pemilihan Kepala Desa atau Pilkades serentak Boyolali 2020 akan menjalani pelantikan pada Selasa (22/12/2020).

Mereka sebelumnya memperoleh suara terbanyak dalam ajang Pilkades Serentak Gelombang I, 15 Desember 2020. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dispermasdes), Purwanto, mengatakan proses pemungutan suara pada pilkades serentak telah berjalan lancar.

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

"Selanjutnya, tinggal pelantikan yang rencananya tanggal 22 [Desember 2020]," katanya kepada Solopos.com, Senin (21/12/2020).

Penyelidikan Dugaan Pelanggaran Hak Memilih Pasien RS di Pilkada Sragen Dihentikan

Kegiatan pelantikan 11 kepala desa baru itu akan berlangsung di Gedung Putih kompleks perkantoran Pemerintah Kabupaten Boyolali. Sebagaimana informasi sebelumnya, pilkades serentak gelombang I 2020 Boyolali berlangsung di 11 desa.

Mereka yakni Desa Suroteleng, Kecamatan Selo; Desa Ngenden, Kecamatan Ampel; Desa Babadan, Desa Nglembu. Lalu Desa Sambi dan Desa Trosobo, Kecamatan Sambi; Desa Kalangan, Kecamatan Klego; Desa Ngablak, Kecamatan Wonosamodro.

Suara Terbanyak

Berikutnya Desa Dologan, Kecamatan Karanggede; serta Desa Bawu dan Desa Klewor, Kecamatan Kemusu. Sedangkan hasil perolehan suara, calon kepala desa peraih suara terbanyak Desa Suroteleng adalah Sutris denga 1.121 suara.

Underpass Transito Solo Dinamai Sura Nata Sari, Ternyata Ini Artinya

Pilkades Ngenden, Boyolali, dimenangi calon kepala desa Eko Warsono dengan 1.250 suara, Desa Babadan ada Suliswanto dengan 1.036 suara. Desa Sambi ada Sukir dengan 1.482 suara, Desa Trosobo ada Hartaya dengan 812 suara. Kemudian Desa Nglembu ada Sutoto dengan 801 suara.

Desa Dologan, suara terbanyak diraih Sugeng Riyanto dengan 528 suara. Desa Kalangan ada Aris Setiyawan dengan 1.710 suara, Desa Bawu ada Jumiko dengan 1.357 suara.

Ganggu Proyek Gerbang Tol, Bangunan Di Sambungmacan Sragen Dibongkar Paksa

Desa Klewor, suara terbanyak diraih Sudarno dengan 1.174 suara. Sedangkan Desa Ngablak ada Akrom dengan 791 suara. "Sejauh ini tidak ada persoalan, semua bisa menerima hasil yang ada," kata Purwanto.

Sebelumnya, Camat Sambi, Purnawan Raharjo, juga memastikan semua calon pada pilkades serentak 2020 itu telah menerima hasil perolehan suara. "Hingga setelah pemungutan suara Pilkades, semua aman, terkendali dan kondusif. Semua menerima hasilnya," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya