SOLOPOS.COM - KARTINIAN--Siswa-siswi SDN 4 Wonogiri mengenakan pakaian adat Jawa saat memperingati Hari Kartini di halaman sekolah, Sabtu (21/4/2012). (Trianto Hery Suryono/JIBI/SOLOPOS)

KARTINIAN--Siswa-siswi SDN 4 Wonogiri mengenakan pakaian adat Jawa saat memperingati Hari Kartini di halaman sekolah, Sabtu (21/4/2012). (Trianto Hery Suryono/JIBI/SOLOPOS)

WONOGIRI–Menyambut Hari Kartini, siswa-siswi SDN 4 Wonogiri mengenakan pakaian adat Jawa, Sabtu (21/4/2012).

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Kepala SDN 4 Wonogiri, Hj Siswanti menyatakan semua siswanya diminta mengenakan pakaian adat untuk mengenang perjuangan RA Kartini.

Menurutnya, selama ini gairah generasi muda untuk mengenang jasa pahlawan mulai luntur sehingga perlu dibangkitkan kembali. “Saya berharap, ketika anak-anak mengenakan pakaian adat atau berbusana Jawa akan teringat dengan Hari Kartini. Untuk itulah, hari ini semua siswa mengenakan busana Jawa. Tanpa ada perjuangan RA Kartini mustahil wanita Indonesia bisa berkarier seperti sekarang.”

Di SD itu sebelum digelar lomba keluwesan  semua siswa diajak menyanyikan lagu Ibu Kita Kartini. Untuk, lomba keluwesan dibagi dalam dua kategori, yakni kelas I-III dan kelas IV-VI. Masing-masing kategori diambil juara I-III untuk putra dan putri.

Di kelas I-III, juara I-III putri diraih oleh Salsa (kelas III), disusul Naya (kelas I) dan Syifa (kelas II). Di bagian putra juara I diraih Nandiva (kelas III), juara II ditempati Aji (kelas I) dan juara III direbut Danar (kelas II). Sementara di kelas  IV-VI, kategori putri diborong oleh siswi kelas IV, yaitu Sekar, disusul Risa dan Salsa, sedangkan kategori putra juara I-III berturut-turut ditempati oleh Tito (kelas V), Naufal (kelas V) dan Syaiful (kelas VI).

Di sisi lain berdasar pantauan Solopos.com, mengenakan busana adat tak hanya dilakukan siswa SDN 4 Wonogiri namun juga dilakukan para siswa di SDN 1 Wonogiri , SMAN 2 RSBI Wonogiri, SMA Tri Dharma Baturetno dan TK Bhayangkari Wonogiri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya