SOLOPOS.COM - Tamu dari berbagai penjuru berdatangan di Solo untuk mengikuti peringatan Haul Habib Ali pada 2012 lalu (Sunaryo HB/JIBI/Solopos)

Solopos.com, SOLO—Aparat Polresta Solo menutup Jl. Kapten Mulyadi, Pasar Kliwon, Solo, menyusul adanya kegiatan peringatan Haul ke-102 Habib Ali bin Muhammad Al Habsyi yang berpusat di Masjid Ar Riyadh, Kamis-Sabtu (20-22/2/2014).

Penutupan jalan dilakukan dari perempatan Baturono hingga perempatan Pasar Kliwon.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Kasubaghumas Polresta Solo, AKP Sis Raniwati, kepada wartawan, Rabu (19/2), menyampaikan penutupan jalan dilakukan karena Jl. Kapten Mulyadi sepenuhnya akan digunakan pengunjung mengikuti Haul.

Berdasar pengalaman, kata Sis, ribuan pengunjung dari berbagai daerah biasanya  memenuhi jalan tersebut. Terlebih,  sepanjang tepi jalan tersebut didirikan stan-stan untuk berdagang.

Pengunjung yang ingin membeli diperkirakan juga akan memenuhi badan jalan. Oleh karena itu jalan tidak mungkin dapat dilalui.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya