Soloraya
Jumat, 30 September 2011 - 12:06 WIB

Hearing BSM batal, komisi IV kecewa

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - M Samrodin (Dok.SOLOPOS)

M Samrodin (Dok.SOLOPOS)`

Sukoharjo (Solopos.com)–Agenda hearing mengenai kejelasan mekanisme pendataan program beasiswa siswa miskin (BSM) Sukoharjo 2011 di Gedung DPRD Sukoharjo, Kamis (29/9), batal. Sejumlah kepala dan komite sekolah yang diundang tak hadir mengikuti acara itu.

Advertisement

Rencananya agenda itu digelar mulai pukul 09.00 WIB di Ruang Paripurna Gedung DPRD setempat. Namun berdasarkan pantauan Espos sampai Kamis siang tak ada aktivitas terkait agenda tersebut.

Hal itu dibenarkan oleh salah satu anggota Komisi IV, M Samrodin. “Ya jelas kami kecewa, kami akan minta klarifikasi kenapa mereka tak datang,” katanya kepada Espos, Kamis siang.

Melalui agenda itu, lanjut dia, Komisi IV ingin mengetahui secara pasti alasan Dinas Pendidikan (Disdik) Sukoharjo tak melakukan pendataan sasaran BSM sebelum diajukan.

Advertisement

“Saya yakin Disdik punya data lama tapi kenapa dalam pengajuan tak menggunakan prosedur yang ada. Informasi yang kami terima, ada beberapa kepala sekolah yang belum mengajukan siswanya untuk memperoleh bantuan dana itu. Takutnya, data siswa yang masuk atau yang tidak masuk tak diketahui oleh pihak terkait, termasuk siswa yang berharap mendapat bantuan,” jelasnya.

Melalui mekanisme prosedural, lanjut dia, diharapkan realisasi BSM bisa terpantau. Dia mengatakan pemikiran itu logis ketika BSM dalam kurun dua tahun sebelumnya belum juga menuai kepastian kabar.

(ovi)

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif