Soloraya
Jumat, 16 September 2022 - 17:34 WIB

Helmy Yahya Bagi Tips Bisnis di Boyolali: Pelajar hingga Santri Jadi Peserta

Nimatul Faizah  /  Ika Yuniati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Hipmi Boyolali akan mengundang Helmy Yahya, Sabtu (17/9/2022). (Istimewa).

Solopos.com, BOYOLALI – Aktor dan pelaku bisnis, Helmy Yahya, dijadwalkan  mengisi pendidikan dan pelatihan cabang (Diklatcab) dan Forum Bisnis Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Boyolali di Panti Marhaen, Sabtu (17/9/2022).

Ketua Umum Hipmi Boyolali, Trijoko, mengungkapkan Helmy Yahya akan menghadiri forum bisnis pada Sabtu siang.

Advertisement

“Alasan kami menghadirkan Helmy Yahya karena beliau adalah salah satu figur nasional yang kami pandang mampu menjadi pengusaha sukses dengan berbagai jabatan di perusahaan yang ia kelola,” ungkap Trijoko saat dihubungi Solopos.com, Jumat (16/9/2022).

Trijoko berharap dengan kedatangan Helmy Yahya dapat menjadi inspirasi bagi para peserta Diklatcab dan Forum Bisnis Hipmi Boyolali.

Baca juga: Pengusaha Muda Boyolali Siap Bayar THR Maksimal H-7 Lebaran

Advertisement

Ia mengungkapkan kegiatan tersebut tak hanya diikuti  anggota Hipmi Boyolali. Akan tetapi, ia turut mengundang pelajar, mahasiswa, dan santri pondok pesantren.

“Saya ingin para pelajar, mahasiswa, dan santri pondok pesantren dapat mengenal tentang Hipmi yang menjadi wadah memiliki jiwa entrepreneur akan kami ajak gabung. Hipmi adalah kawah candra dimuka bagi para entrepreneurship muda,” kata dia.

Lebih lanjut, Trijoko mengatakan kegiatan Hipmi ini akan berlangsung mulai pukul 10.00 WIB hingga 16.00 WIB.

Advertisement

“Untuk yang forum bisnis dengan Helmy Yahya akan berlangsung pukul 14.00 WIB – 16.00 WIB,” terangnya.

Baca juga: Hipmi Boyolali Punya Ketua Baru, Program ke Depan Ingin Dampingi UMKM

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif