Soloraya
Jumat, 10 Februari 2023 - 09:29 WIB

Hore! Bantuan Sumur Bor bakal Sasar 50 Lokasi di Sukoharjo di 2023

Magdalena Naviriana Putri  /  Ponco Suseno  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pendiri PT Dua Naga, Luki Adhi Sulaksono (kanan) bersama Dandim 0726/Sukoharjo, Letkol Czi. Slamet Riyadi (kiri) seusai menyerahkan sumur bor, Kamis (9/2/2023). (Magdalena Naviriana Putri)

Solopos.com, SUKOHARJO — Kodim 0726/Sukoharjo bersama PT Dua Naga Corp memberikan bantuan pembuatan sumur bor di Ponpes Roohiatul Jannah, Brumbung RT 003/RW 002 Dukuh, Kecamatan/Kabupaten Sukoharjo, Kamis (9/2/2023). Di sisi lain, setidaknya bakal dibangun 50 sumur bor di Sukoharjo sepanjang 2023.

Pendiri PT Dua Naga, Luki Adhi Sulaksono, mengatakan pihaknya telah membangun sebanyak 150 sumur bor di Jateng sejak 2019. Seluruh sumur bor yang dibuat itu sudah diserahkan ke masyarakat.

Advertisement

“Total, kami sudah melaksanakan sekitar 150 sumur bor di wilayah Jawa Tengah. Sudah kami serahkan kepada masyarakat sejak 2019. Bersama Kodim 0726/Sukoharjo sudah ada tiga lokasi antrean lagi,” kata Luki, Kamis (9/2/2023).

Dia mengatakan penyerahan sumur bor tersebut berlatar belakang dari dirinya yang pernah kesulitan minum air bersih. Seusai mendapatkan finansial cukup dan stabil, dia berkomitmen membangun 1.000 sumur bor bagi masyarakat yang membutuhkan.

Advertisement

Dia mengatakan penyerahan sumur bor tersebut berlatar belakang dari dirinya yang pernah kesulitan minum air bersih. Seusai mendapatkan finansial cukup dan stabil, dia berkomitmen membangun 1.000 sumur bor bagi masyarakat yang membutuhkan.

Selama pembuatannya sumur bor menghabiskan Rp15-60 juta, tergantung lokasi pembuatan sumur.

Dia mengatakan bersama Kodim dan stakeholder lain telah memetakan masyarakat yang benar-benar membutuhkan baru membangun sumur tersebut. Survei diperlukan agar bantuan yang tersalurkan sesuai target.

Advertisement

“Di Ponpes Roohiatul Jannah Sukoharjo ini merupakan lokasi yang kelima yang dilaksanakan. Dalam pelaksanaannya pembuatan sumur bor ini tidak cuma di sini, beberapa unit telah kami selesaikan di berbagai tempat,” terang Dandim Sukoharjo.

Dandim mengatakan ke depan masih akan ada lagi pembangunan sumur bor di Sukoharjo. Kodim 0726/Sukoharjo bakal terus mengerahkan Babinsanya untuk mendata warga mana yang membutuhkan air bersih.

“Semoga pembangunan [sumur bor] dapat menjadikan berkah bagi semua,” katanya.

Advertisement

Pengasuh Ponpes Roohiatul Jannah, Ustaz Sigit mengucapkan terima kasih karena dengan adanya sumur bor dalam ini dapat membantu mencukupi kebutuhan air bagi para santri di Ponpes Rooihatul Jannah dan juga warga masyarakat sekitar Ponpes.

Kedalaman sumur bor di Ponpes tersebut mencapai 36 meter. Pihak Ponpes berupaya membiarkan genangan air selama satu malam untuk mengecek warna air. Namun setelah satu malam warna air tidak lagi menguning dan justru jernih.

“Alhamdulillah dengan adanya sumur bor yang telah di bor di Ponpes Rooihatul Jannah yang baru, sumber airnya bagus dan jernih. Dua sumur yang terdahulu airnya kurang bagus berwarna kuning dan tidak jernih,” ujar Utaz Sigit.

Advertisement

Dia berharap dengan sumur bor ini dapat menambah semangat bagi anak-anak dalam menempuh pendidikan di Ponpes Rooihatul Jannah.

Dalam kegiatan penyerahan itu juga dihadiri Camat Sukoharjo, Havid Danang; Danramil 01 Sukoharjo Kapten Inf. Sutrisno, Kepala Puskesmas Sukoharjo, Kunari Mahanani; Lurah Dukuh, Tri Sutrisno; Pimpinan Yayasan Hidayatullah Sukoharjo, Ustaz Ahmad Hamim; para pengasuh Ponpes, serta Babinsa dan Bhabinkamtibmas.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif