Soloraya
Selasa, 20 Juni 2023 - 15:57 WIB

Hormati Warisan Leluhur, Bakti Religi Polres Wonogiri Sasar Tempat Bersejarah

Suharsih  /  Muhammad Diky Praditia  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Personel Polres Wonogiri mengadakan kegiatan bakti religi di Sendang Siwani yang merupakan petilasan RM Said di Selogiri, Wonogiri, Senin (19/6/2023). (Istimewa/Humas Polres Wonogiri)

Solopos.com, WONOGIRI — Polres Wonogiri mengadakan berbagai acara untuk memperingati HUT ke-77 Bhayangkara, salah satunya dengan kegiatan bakti religi di dua tempat bersejarah di Kota Sukses.

Kedua tempat itu adalah Sendang Siwani yang merupakan petilasan Raden Mas Said atau Pangeran Sambernyawa di Kecamatan Selogiri dan Masjid Tiban Wonokerso di Kecamatan Baturetno.

Advertisement

Kegiatan yang berlangsung Senin (19/6/2023) tersebut dihadiri Kapolres Wonogiri AKBP Andi Muhammad Indra Waspada Amirullah, Wakapolres Wonogiri Kompol Andi Mohamad Akbar Mekuo, PJU, Kapolsek, Perwira dan anggota.

Kapolres Wonogiri, AKBP Andi Muhammad Indra Waspada Amirullah mengatakan kegiatan bakti religi Polres Wonogiri itu diwujudkan dengan pengecatan dan pembersihan dua tempat bersejarah tersebut.

Advertisement

Kapolres Wonogiri, AKBP Andi Muhammad Indra Waspada Amirullah mengatakan kegiatan bakti religi Polres Wonogiri itu diwujudkan dengan pengecatan dan pembersihan dua tempat bersejarah tersebut.

“Ini sebagai bentuk penghargaan dan penghormatan terhadap leluhur,” kata Kapolres seperti dikutip Solopos.com dari tribratanews.wonogiri.jateng.polri.go.id, Selasa (20/6/2023).

AKBP Indra mengatakan budaya nusantara yang adiluhung membuat Indonesia dikenal negara-negara lain sebagai negara yang kaya akan budaya dan tradisi.

Advertisement

Mereka berharap kegiatan serupa bisa diadakan secara rutin sekaligus memberikan motivasi dan edukasi kepada generasi muda dalam upaya pelestarian tempat-tempat bersejarah peninggalan leluhur.

Seperti diketahui, Masjid Tiban Wonokerso yang berada di Desa Sedangrejo, Baturetno, dipercaya merupakan peninggalan Wali Songo. Masjid itu sudah berusia ratusan tahun.

Sedangkan Sendang Siwani di Selogiri yang juga jadi sasaran bakti religi Polres Wonogiri merupakan petilasan Raden Mas (RM) Said yang juga dikenal sebagai Pangeran Sambernyawa.

Advertisement

RM Said yang kemudian menjadi penguasa atau adipati pertama Pura Mangkunegaran Solo menjadikan wilayah Selogiri sebagai basis perjuangan melawan penjajahan Belanda.

Sementara itu, dalam rangkaian peringatan HUT ke-77 Bhayangkara, Polres Wonogiri mengadakan berbagai kegiatan seperti Gowes Bareng TNI-Polri dan Forkopimda Wonogiri pada Jumat (9/6/2023).

Kemudian Lomba Menembak di Lapangan Tembak Sanika Satyawada Polres Wonogiri yang juga diikuti personel dari Polres tetangga pada Kamis (15/6/2023). Ada pula jalan sehat, fun run, pertunjukan reog hingga bazar UMKM pada Sabtu (17/6/2023).

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif