Soloraya
Rabu, 28 November 2018 - 16:35 WIB

Hujan Deras Picu Longsor Di 2 Kecamatan Karanganyar

Redaksi Solopos.com  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, KARANGANYAR — Hujan deras memicu bencana tanah longsor di dua kecamatan yakni Karangpandan dan Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar, Selasa (27/11/2018) malam. Tidak ada korban jiwa akibat kejadian itu.

Informasi yang dihimpun Solopos.com, longsor kali pertama terjadi di Dusun Sengon RT 001/RW 004, Desa/Kecamatan Ngargoyoso. Peristiwa itu terjadi pukul 18.00 WIB. Rumah Ngadino, 30, mengalami kerusakan pada salah satu bagian dinding rumah.

Advertisement

Kepala Pelaksana Harian (Kalakhar) BPBD Karanganyar, Bambang Djatmiko, menyampaikan tanah longsor terjadi karena hujan deras melanda wilayah tersebut. Hujan membuat tanah pada talut pekarangan rumah Ngadino longsor dan menimpa dinding rumah.

“Dinding yang roboh menimpa tiga anggota keluarga. Mereka mengalami luka ringan atau lecet. Kami mengirim tim reaksi cepat BPBD ke lokasi untuk mengecek dan mengirim logistik,” ujar dia saat dihubungi Solopos.com, Rabu (28/11/2018).

Tidak berselang lama, tanah longsor kembali melanda Dusun Kandangmenjangan RT 003/RW 002, Desa/Kecamatan Karangpandan. Tanah longsor menimpa tempat air bersih dan kamar mandi umum Dusun Kandangmenjangan.

Advertisement

Bangunan kamar mandi mengalami kerusakan pada bagian atap dan menimpa saluran air bersih. Tanah longsor terjadi pada Selasa pukul 20.00 WIB.

“Tidak ada korban jiwa. Menurut saksi, hujan deras di wilayah itu terjadi sejak sore. Akibatnya tebing setinggi empat meter longsor dan menimpa bangunan MCK umum ukuran tiga meter kali empat meter mengakibatkan atap rusak. TRC BPBD ke lokasi dan mengirim logistik untuk kerja bakti.”

Advertisement

Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif