SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Wonogiri (Espos)--Panitia HUT ke-49 SMPN 2 RSBI Wonogiri menggelar berbagai lomba eksternal dan internal untuk memeriahkan ulang tahun tersebut. Salah satu lomba eksternal adalah lomba MIPA dan Bahasa Inggris untuk siswa SD se-Wonogiri, Senin (22/11).

Lomba itu diikuti 165 peserta dan para juara mendapatkan piagam dan uang pembinaan senilai Rp 1 juta. Aneka lomba dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Wonogiri, H Suparno di aula sekolah. Kadisdik berharap, lomba menghasilkan bibit siswa untuk unggul dalam Mapel.

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

“Lomba dimaksudkan untuk mengetahui potensi siswa. Jika berminat, lulusan SD silakan mendaftar di SMPN 2 Wonogiri, karena juga menjadi RSBI,” ujarnya.

Kepala SMPN 2 Wonogiri, Marno para juara lomba MIPA/Bahasa Inggris tingkat SD se-Wonogiri diraih berturut-turut, Risky AK dari SDIT Al Huda, Wonogiri, disusul, Bernadus HK (SD Kanisius, Wonogiri), Gagas CG (SDN 1 Wonogiri). Juara harapan, I-III dipegang oleh, Margaret P (SDN 3, Wonoboyo, Wonogiri), Azhar HL (SDIT Al Huda, Wonogiri) dan Advent FI (SDN 1 Wonogiri). “Para juara memperoleh piagam dan uang pembinaan.”

Sedangkan ketua panitia, Tulus mengatakan lomba internal digelar dua hari, Senin dan Selasa (22-23/11). Yakni lomba story telling, mendongeng, news cast, menyanyi lagu wajib dan lomba tumpeng dan jalan santai.


tus

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya