Soloraya
Rabu, 21 Agustus 2013 - 12:10 WIB

HUT KE-68 RI : Karnaval, Jalan Protokol Sukoharjo Ditutup 3 Jam

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi Jalan Raya (Dok/JIBI/Solopos)

Ilustrasi Jalan Raya (Dok/JIBI/Solopos)

Solopos.com, SUKOHARJO — Rencana Pemkab Sukoharjo menggelar karnaval sebagai puncak Hari Jadi ke-67 dan HUT ke-68 RI pada Sabtu (24/8/2013)  berakibat ditutupnya jalan protokol.

Advertisement

Jalan Sudirman di tengah kota, pada hari itu akan ditutup selama tiga jam mulai pukul 13.00 WIB. Pengguna jalan dialihkan ke ruas jalan alternatif. Penutupan jalan akan dilakukan dari simpang empat Bulakrejo, Grogol sebelah utara RS Nirmala Suri hingga batas kota. Arus lalu lintas dari arah Wonogiri akan dialihkan melewati rute Perum Korpri, Joho, Sukoharjo atau terminal Sukoharjo ke kanan mengikuti jalur alternatif bus hingga Bulakreja. Demikian sebaliknya, arus lalin dari arah Solo juga melintasi jalan tersebut.

Penegasan itu disampaikan Kepala Dinas Perhubungan, Informasi dan Komunikasi (Dishubinfokom) Sukoharjo, Bambang Sri Wahyono, Rabu (21/8/2013) di kantornya.

“Kendaraan dari arah Solo hendak ke Wonogiri (selatan) sesampai di Bulakrejo berbelok ke timur sedangkan dari Wonogiri ke Solo (utara) sesampai di terminal Sukoharjo berbelok ke timur (kanan). Penutupan jalan dilakukan mulai jam 13.00 WIB hingga selesainya karnaval.”

Advertisement

Bambang menyatakan, pengguna jalan dari arah Weru dan Tawangsari sesampai Jalan KH Samanhudi berbelok ke kanan menuju terminal atau di Gampingi, Sukoharjo. “Jalan Samanhudi hingga Jalan Kejaksaan ditutup. Hanya diperuntukkan bagi pengguna jalan yang mengikuti karnaval.”

Kasubbag Pemberitaan Media Massa dan Santel, Humas Pemkab Sukoharjo, Suharno menyatakan, karnaval atau pawai pembangunan akan dilakukan, Sabtu sekitar pukul 14.00 WIB. “Star pawai di dua tempat, yakni di halaman Kantor Pemkab Sukoharjo dan patung jamu, Bulakrejo, Grogol, Sukoharjo. Pawai direncanakan diikuti dari perbankan, dinas, organda, klub otomotif, anggota TNI/Polri dan perusahaan di Kota Makmur.”

Terpisah, Kasatlantas Polres Sukoharjo, Christian AER mewakili Kapolres Sukoharjo, AKBP Ade Sapari, menjelaskan, penutupan jalan protokol berlangsung sekitar tiga jam.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif