Soloraya
Rabu, 16 Oktober 2013 - 14:21 WIB

IDUL ADHA 2013 : Saatnya Tukang Becak Berpesta...

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Para tukang becak di Solo Grand Mal tengah membakar satai (Fajar Tulus/JIBI/Solopos)

Para tukang becak di Solo Grand Mal tengah membakar satai (Fajar Tulus/JIBI/Solopos)

Solopos.com, SOLO — Puluhan warga Solo seperti, tukang becak, sukarelawan pengatur lalu lintas (Supeltas) menggelar bakar satai bersama di area city walk Solo Grand Mall (SGM) Jl. Slamet Riyadi, Rabu (16/10/2013) pagi. Dalam acara itu telah tersedia enam ekor kambing kurban Idul Adha sumbangan dari berbagai pihak.

Advertisement

Salah seorang tukang becak, Sukardi saat ditemui Solopos.com di lokasi mengatakan tidak hanya tersedia daging kambing mentah, di acara itu juga tersedia gulai dan tengkleng kambing siap disantap. Selain itu, ia dan rekan-rekannya leluasa menyunduk daging yang dipotonginya sendiri.

“Jangankan untuk beli daging kambing atau satai, kami para pembecak bisa beli nasi bungkus saja sudah bersyukur sekali. Apalagi ada acara bakar satai bersama begini, saya senang sekali. Itung-itung tambah gizi, karena saya jarang sekali makan daging,” ujarnya.

Ia mengatakan pengunjung yang datang diperkirakan hampir mencapai 100 orang lebih. Acara tersebut dimulai pukul 09.00 WIB.

Advertisement

Pantauan Solopos.com, di lokasi pembakaran satai terdapat 12 tungku. Masyarakat yang datang bebas mengambil daging-daging yang tersedia. Bumbu-bumbu satai juga sudah tersedia.

Penggagas acara satai bersama, Mayor Haristanto mengatakan gelaran bakar satai bersama ini sebenarnya diperuntukkan bagi pembecak di area SGM. Namun banyak masyarakat yang turut bergabung dan ingin memeriahkan acara ini. Tujuannya, untuk meningkatkan gizi dan berbagi bersama dengan masyarakat umum, khususnya para pembecak.

“Untuk tambah gizi bagi mereka yang kekurangan. Sebenarnya ada 12 ekor kambing yang dibagikan di acara satai bersama ini. Tetapi enam ekor kambing lainnya, kemarin sudah dibagikan ke pengayuh becak di daerah Tipes,” paparnya.

Advertisement

Ia menambahkan, sejumlah kambing tersebut merupakan sumbangan dari beberapa pihak, termasuk dari Wakil Wali Kota Solo, Ahmad Purnomo dan para relawan dari Gerakan Untuk Kesejahteraan Tuna Rungu Indonesia (Gerkatin).

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif