Soloraya
Sabtu, 9 Maret 2024 - 14:45 WIB

Info Lur! CFD Sukoharjo Tetap Buka Saat Ramadan

R Bony Eko Wicaksono  /  Astrid Prihatini WD  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Masyarakat memadati area car free day (CFD) di sepanjang Jl Veteran, Sukoharjo, Minggu (15/5/2022). (Solopos.com/Bony Eko Wicaksono)

Solopos.com, SUKOHARJO-Kegiatan car free day atau CFD di Jalan Veteran atau sekitar Alun-alun Satya Negara Sukoharjo tetap berjalan selama Bulan Puasa. Area CFD menjadi ruang publik dan ekonomi masyarakat setiap Minggu pagi.

Hal ini diungkapkan Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Sukoharjo, Toni Sri Buntoro, saat dihubungi Solopos.com, Sabtu (9/3/2024). Menurut Toni, event CFD tetap digelar selama Ramadan seperti pada tahun-tahun sebelumnya.

Advertisement

“Prinsipnya, CFD di Jalan Veteran tetap berjalan seperti biasa. Masyarakat bisa berolahraga sedangkan pelaku usaha mikro, kecil dan menengah [UMKM] bisa menggelar lapak di area CFD,” kata dia.

Kegiatan CFD di Jalan Veteran mulai pukul 06.00 WIB-09.00 WIB. Petugas bakal disebar di setiap sudut ruas jalan selama penyelenggaraan CFD Sukoharjo. Biasanya, konsentrasi pengunjung di sekitar Alun-alun Satya Negara lantaran banyaknya pelaku UMKM yang menggelar lapak dagangan.

Saat Bulan Puasa, jumlah pengunjung CFD di Jalan Veteran, Sukoharjo, berkurang dibanding hari biasa. Masyarakat yang menunaikan ibadah puasa memilih beraktivitas di rumah. Namun, tetap ada pengunjung yang beraktivitas di area CFD saat Ramadan.

Advertisement

“Konsep CFD tidak berubah saar Bulan Puasa. Untuk CFD menjelang Lebaran, nanti kami bahas lagi dengan para stakeholder,” ujar dia.

Disinggung soal CFD Kartasura, Toni mengatakan belum mendapat informasi valid terkait kepastian apakah CFD di sepanjang Jalan Slamet Riyadi, Kartasura diliburkan atau tidak. Dia masih menunggu respons dari paguyuban pelaku UMKM dan komunitas masyarakat di Kartasura.

“Kalau CFD Kartasura itu sifatnya mandiri, kami masih menunggu apakah libur atau tidak selama bulan puasa. Mereka biasanya memberi tahu kami jika kegiatan CFD diliburkan sementara,” kata dia.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif