SOLOPOS.COM - Tim Pemenangan Ganjar-Mahfud Kita Solo memaparkan target dan strategi pemenangan pasangan Capres-Cawapres nomor urut 3, Senin (27/11/2023) siang. (Solopos.com/Kurniawan)

Solopos.com, SOLO—Nama Wakil Ketua Perkumpulan Masyarakat Surakarta (PMS), Sumartono Hadinoto, dihapus dari struktur Tim Pemenangan Ganjar-Mahfud Kota Solo.

Hal itu dilakukan menyusul ketentuan yang melarang pengurus PMS untuk aktif di politik. Penjelasan tersebut disampaikan Sumartono Hadinoto kepada Solopos.com, Rabu (29/11/2023).

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

“Akhirnya nama saya sudah tidak ada di struktur tim, sudah dihapus,” tutur dia.

Martono, panggilan akrabnya, mengaku sudah berkomunikasi dengan elite Tim Pemenangan Ganjar-Mahfud terkait masuknya nama dia di tim tersebut. Padahal berdasarkan ketentuan organisasi PMS, seorang pengurus tidak dibolehkan terjun atau masuk ke politik aktif.

PMS merupakan organisasi sosial kemanusiaan yang sudah eksis di Soloraya selama puluhan tahun terakhir. Martono ingin terus mengabdikan diri bagi kegiatan sosial kemanusiaan di PMS. Dia berharap bisa membantu semakin banyak orang dengan kapasitasnya.

Sebelumnya Tim Pemenangan Ganjar-Mahfud Kota Solo telah dibentuk pada 21 November 2023 dengan diketuai oleh Hendro Pramono, eks Kabag Kesra Pemkot Solo. Tim yang terdiri atas 110 personel ini merupakan campuran politikus PDIP, PPP, Partai Perindo, dan Partai Hanura. Ada juga unsur sukarelawan, generasi muda, serta tokoh masyarakat Kota Bengawan.

Berikut struktur lengkap Tim Pemenangan Ganjar-Mahfud Solo:

Penasihat:

F.X. Hadi Rudyatmo
Edy Jasmanto
Milia Jatmiati
Bambang Wiryawan

Ketua: Hendro Pramono

Wakil Ketua:

Husein Syifa
Muh. Muttaqin
Suroso

Sekretaris: Teguh Prakosa

Wakil Sekretaris:

Budi Prasetyo
RA Kusuma Danis Dewi P
Marianus Augustinus H. Andis
Syafrudin

Kepala Kesekretariatan:

Singgih Bagiono
Dika Chandra Wijaya
Arif Rahman
Yuli Kristi
Sonia Wibisono

Bendahara:

Roro Indradi S. Indah
Candra Tandiyo
Jony Sofyan Erwandi

Direktorat Pangkalan Data dan Survei

Suryo Baruno
Wahyu Haryanto
Yunike Prabandari
RA Priscilia Trikeniasti W
Sunu Prasetyo

Direktorat Proyeksi Strategis dan Narasi Politik:

Y.F. Sukasno
Heru Pramono Ary Suprianto
KRA Harbono DY
Bambang Suhendro

Direktorat Simpul dan Jejaring

Janjang Sumaryono Aji
Suyatno
Pardiyanto
Sarjono
Lenny Andoko
Subagiyo
Hariyati
Totok Purwanto
ST Wiyono
H. Sri Baskoro

Direktorat Narasi, Konten dan Media Sosial:

Farimita Mawarta
Ahmad Gifari Saputra
Bagus
Amat Kurdi
Bayu Wicaksono

Direktorat Juru Kampanye, Komunikasi Politik dan Jubir

Her Suprabu
Johan Safaat
Sugeng Santoso
Ari Kristyono
Gunawan Wibisono
Hari D. Utomo
Imron Rosyid T.R.

Direktorat Relawan:

Muchus B.R.
Kusjayanto
Heru Broto Saptono
Suwondo
Aulia Haryo
Susi Rustianingsih
Sari Juniarti
Daud Wahyudi
L. Agung Risdian

Direktorat Segmen Pemilih, Penggalangan dan Keagamaan:

Ety Isworo
Widyo Angkoso Sektiono
Cahyo Brilliandito
Agoes Resi
Gogor Satya Johan
Muhtarul Hadi
Jerry Rony Ardhitama
Damaroch



Direktorat Komunikasi Informasi dan Pemberdayaan Perempuan:

Sri Rahmani
Anisa Nurul Aini
Sumiati
Anik Mawarni
Siti Rusmini
Solikhah Indraswati

Direktorat Ekonomi Kerakyatan dan Kreatif

Anna Budiarti
Dody SY
Awang Herawan
Joko Sudiarto
Mariati Carolina
Yohana Tri Wahyuningsih
Fani Tri Astuti
Rusdiyanto
Budi Lestari

Direktorat Saksi, Pengamanan Hasil Pemilu, Hukum dan Advokasi

Suharsono
Heni Nogogini
Heri Setiawan
Susiyanti
Suharno
Bekti Pribadi
Adam Amarta
Kusantjoyo Nugroho
Christianus Makahekung
Retno Agustio Hoetomo
Widodo

Direktorat Logistik dan Infrastruktur

Haryanto Paulus
Yogi Mahabisa
Sutarto
Suharto
Raden Priscielo M
Hesti Pranoto
Irianto

Sumber: Tim Pemenangan Ganjar-Mahfud di Solo. (kur/fid)







Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya