Soloraya
Minggu, 25 Desember 2022 - 17:57 WIB

Ini Deretan Oleh-oleh Khas Klaten yang Layak Dibawa Pulang saat Momen Liburan

Yulia Mariska  /  Ponco Suseno  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Keripik belut khas Klaten. (Istimewa/klatenkab.go.id)

Solopos.com, KLATEN — Di musim liburan seperti sekarang ini, banyak pengunjung berwisata di berbagai objek wisata di Klaten. Selain objek wisata, Klaten juga menyimpan banyak oleh-oleh yang layak dibawa pulang para wisatawan.

Dilansir dari laman klatenkab.go.id, Sabtu (24/12/2022), berikut oleh-oleh khas Klaten yang bisa Anda bawa pulang:

Advertisement

1. Keripik Paru

Sesuai namanya makanan keripik ini dibuat dari bahan paru sapi pilihan yang mempunyai ukuran paru sangat besar. Sudah puluhan tahun camilan keripik paru ini banyak disukai warga.

Walaupun sudah ada sejak lama tapi rasa dari keripik paru tak pernah berubah. Sebab, cita rasa khas dari perpaduan paru dan bumbu serta rempah-rempah khas lainnya.

Advertisement

Walaupun sudah ada sejak lama tapi rasa dari keripik paru tak pernah berubah. Sebab, cita rasa khas dari perpaduan paru dan bumbu serta rempah-rempah khas lainnya.

Baca Juga: Selain Mandi Salju, Janti Park Klaten Kini Dilengkapi Wahana ala Ninja Warrior

Keripik paru memiliki rasa yang gurih dengan tekstur yang renyah. Camilan ini juga memiliki daya simpan yang lama jadi cocok untuk oleh-oleh. Anda bisa menemukan keripik paru ini di toko oleh-oleh yang berada di Jalan Rajawali, Kecamatan Klaten Tengah atau seputaran Alun-alun Klaten.

Advertisement

Selain rasanya yang renyah lebih lama kue ini menjadi oleh-oleh yang diburu oleh pengunjung karena harganya yang tidak mahal. Satu kemasan kue semprong dengan berat setengah kilogram di hargai Rp35.000. Kue semprong ini bisa kalian dapatkan di Desa Sidowayah, Kecamatan Polanharjo.

Baca Juga: Diguyur Hujan saat Libur Natal, Objek Wisata di Klaten Tetap Banjir Pengunjung

3. Getuk

Makanan getuk memang sudah familier, tapi berbeda dengan getuk khas Klaten. Getuk Klaten menggunakan bahan seperti singkong atau ketela pohon.

Advertisement

Lantaran terbuat dari ketela pohon, membuat cita rasanya legit dan memanjakan lidah yang memakannya. Getuk ini bisa Anda dapatkan di pasar tradisional Klaten.

4. Keripik Belut

Baca Juga: Nasi Lemak Jadi Menu Andalan di Soko Alas Ponggok Klaten

Oleh-oleh terakhir ada keripik belut khas Klaten. Camilan keripik belut ini paling digemari oleh semua kalangan dari anak-anak sampai orangg tua sebab rasanya yang gurih dan renyah.

Advertisement

Keripik belut juga mempunyai daya simpan lama jadi cocok untuk buah tangan. untuk mendapatkannya, Anda bisa berkunjung ke salah satu toko oleh-oleh yang berada di sepanjang jalan Kota Klaten.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif