SOLOPOS.COM - CALON HAJI--Ratusan calon haji Solo sedang mengikuti acaraPelepasan Peserta Praktik Manasik Calon Haji Kota Solo, di Gedung IPHI Baron, Solo, Sabtu (21/4/2012). (Nadhiroh/JIBI/SOLOPOS)

CALON HAJI--Ratusan calon haji Solo sedang mengikuti acaraPelepasan Peserta Praktik Manasik Calon Haji Kota Solo, di Gedung IPHI Baron, Solo, Sabtu (21/4/2012). (Nadhiroh/JIBI/SOLOPOS)

SOLO—Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Solo mengadakan acara Pelepasan Peserta Praktik Manasik Calon Haji Kota Solo, di Gedung IPHI Solo, Sabtu (21/4/2012).

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Ketua panitia, Manasik IPHI Solo, Zainal Abidin pada sambutannya mengatakan peserta praktik manasik calon haji sudah mengikuti pemberian teori sejak awal Februari.

“Melalui pembekalan ilmu-ilmu itu pada pelaksanaan haji yang sesungguhnya nanti diharapkan bisa baik. Pelaksanaan manasik itu amanat dari IPHI untuk ikut mempersiapkan calon-calon haji. Ada 300 sampai 350 peserta yang ikut pemberian teori manasik sebab kami memberikan kesempatan kepada siapa saja yang mau ikut. Tidak hanya calon haji yang mau berangkat tahun ini,” papar Zainal.

Menurut dia, jumlah peserta yang ikut praktik manasik calon haji kurang dari 300-an. Selanjutnya, peseta manasik itu akan mengikuti berbagai kegiatan di Asrama Haji Donohudan, Ngemplak, Boyolali hingga Minggu (22/4/2012).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya