Soloraya
Rabu, 8 Maret 2023 - 09:40 WIB

Isi Kursi Pimpinan DPRD, PKS Karanganyar Usulkan Darwanto dan Samsul Bahri

Indah Septiyaning Wardani  /  Ponco Suseno  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Partai Keadilan Sejahtera. (Istimewa)

Solopos.com, KARANGANYAR — Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Karanganyar mengusulkan dua nama untuk mengisi kursi wakil ketua DPRD Karanganyar. Kursi tersebut ditinggal Rohadi Widodo yang meninggal dunia karena sakit leukimia.

Ketua DPD PKS Karanganyar, Anwar Susilo, mengatakan kedua nama tersebut masing-masing, Ketua Fraksi PKS, Samsul Bahri dan Sekretaris FPKS Darwanto. Kedua nama tersebut diusulkan lantaran dinilai kapabel dalam mengisi kursi pimpinan Dewan.

Advertisement

“Mereka ini kapabel mengemban amanah sebagai wakil ketua DPRD,” katanya kepada Solopos.com, Rabu (8/3/2023).

Dia mengatakan usulan kedua nama calon yang mengisi kursi pimpinan Dewan ini tengah diajukan ke DPW PKS Jawa Tengah. Di samping itu, DPD PKS Karanganyar juga tengah menunggu proses pengganti antarwaktu (PAW) Rohadi Widodo. Proses PAW tersebut masih menunggu rekomendasi dari DPP PKS.

“Kami tinggal menunggu rekomendasi DPP atas usulan pergantian antarwaktu untuk menggantikan Almarhum Rohadi Widodo sebagai anggota DPRD,” katanya.

Advertisement

Dia mengatakan calon pengganti antarwaktu Rohadi Widodo sesuai hasil pelaksanaan pemilihan legislatif (Pileg) 2019 lalu adalah Sri Hartono. Sri Hartono meraih suara terbanyak kedua setelah Almarhum Rohadi Widodo melalui daerah pemilihan I, yang meliputi Kecamatan Karanganyar Kota, Matesih dan Mojogedang.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif