Soloraya
Senin, 28 Agustus 2023 - 13:22 WIB

Jadi Inspirasi Anak Muda, Gebrakan Jatim Ingin Gibran Cawapres 2024

Kurniawan  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Koordinator Gerakan Gibran Kemenangan (Gebrakan), Firosya Shalati, saat diwawancara wartawan belum lama ini. (Istimewa)

Solopos.com, SOLO—Dorongan kepada Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, untuk menjadi Calon Wakil Presiden (Cawapres) 2024 tidak juga surut.

Kali ini dorongan itu datang dari sukarelawan Gerakan Gibran Kemenangan atau Gebrakan dari Jawa Timur (Jatim). Mereka berpendapat Gibran berhasil tumbuh menjadi sosok pemimpin muda yang sangat menginspirasi generasi muda.

Advertisement

Seperti disampaikan Koordinator Gebrakan, Firosya Shalati, dalam siaran pers yang diterima Solopos.com, Senin (28/8/2023). Dia melihat Gibran sebagai pemimpin muda juga menunjukkan kematangannya dalam berpolitik.

“Biasanya anak muda berapi-api dalam banyak hal. Tetapi Mas Gibran ini bisa mengendalikan emosinya dengan selalu tenang sehingga terlihat sudah matang. Gaya dia yang khas juga menjadi uniqueness tersendiri,” tutur dia.

Advertisement

“Biasanya anak muda berapi-api dalam banyak hal. Tetapi Mas Gibran ini bisa mengendalikan emosinya dengan selalu tenang sehingga terlihat sudah matang. Gaya dia yang khas juga menjadi uniqueness tersendiri,” tutur dia.

Firosya mengatakan Gebrakan merupakan wadah generasi milenial yang bertekad mengembangkan talenta-talenta muda. Mereka harus bersiap untuk menghadapi tantangan perkembangan zaman. Anak muda harus benar-benar siap.

Sosa, panggilan akrabnya, menjelaskan putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) layak menduduki level kepemimpinan nasional melalui Pemilu 2024. Figur muda seperti dia menjadi nilai lebih bangsa yang dominan anak muda.

Advertisement

Sosa mengatakan munculnya Gibran di panggung kepemimpinan nasional bakal memicu lahirnya figur-figur pemimpin muda lainnya. Hal itu penting untuk menyongsong masa atau generasi Indonesia Emas pada 2045.

“Kami ingin Mas Gibran menjadi pemimpin nasional, inspirator untuk lahirnya Gibran-gibran baru. Kita butuh sosok pemberani, tegas, punya stamina, kecerdasan, fisik yang bisa membuat gebrakan dan kerja-kerja poitik,” papar dia.

Sosa menyatakan Gebrakan akan allout mendukung Gibran sebagai pemimpin nasional 2024, dengan tak mempersoalkan akan berpasangan dengan siapa. Gebrakan ingin Pemilu 2024 mengakomodasi figur yang muda.

Advertisement

Sebab hasil Pemilu 2024 tidak hanya berdampak kepada kondisi dan nasib lima tahun ke depan. Melainkan mempengaruhi situasi dan kondisi menuju Indonesia Emas 2045. Artinya Pemilu 2024 merupakan peluang sangat baik.

“Kami tertantang membuktikan Indonesia bisa menjadi mercusuar dunia seperti dimimpikan The Founding Father. Kami berharap negara memberi hak generasi muda melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan nasional,” kata dia.

Sedangkan Koordinator Nasional Relawan Bolone Mase, Kuat Hermawan Santoso, mengatakan Gebrakan menjadi energi baru untuk terus menunjukkan betapa masyarakat menghendaki Gibran tampil di panggung politik nasional.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif