SOLOPOS.COM - Espos/Triyono

Espos/Triyono

Wajah Wiwid, 18, Sabtu (19/5) pagi, berbinar cerah. Senyum remaja yang didiagnosa menderita cerebral palsy atau gangguan fungsi otak ini pun selalu terkembang. Terbiasa menghabiskan waktu di rumah, hari itu bisa dibilang merupakan hari istimewa untuk warga Dukuh Jarak, Desa Tanjung, Kecamatan Nguter tersebut.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

“Senang sekali bisa berkumpul teman-teman. Sewaktu kecil sering keluar, tetapi sekarang lebih banyak tinggal di rumah,” girang perempuan bernama lengkap Ambar Widiani, di sela-sela mengikuti kegiata Jambore dan Ajang Kreasi PAUD Inklusi di Sanggar Inklusi Nguter, Sabtu lalu.

Tak hanya Wiwid yang merasakan kegembiraan. Dua penderita cerebral palsy lain, Maryono dan Ayu Lestari, 11, turut bergabung dalam acara yang melibatkan lebih dari 100 siswa pendidikan anak usia dini (PAUD) dan anak berkebutuhan khusus lainnya untuk saling berkumpul dan bercengkerama.

Ibu Ayu Lestari, Sri Hartini, 43, menuturkan selama ini kesempatan anak berkebutuhan khusus berbaur dengan anak-anak lain di luar kelompok relatif jarang didapatkan. Karena itu kegiatan Jambore dan Ajang Kreasim PAUD Inklusi menjadi sarana yang baik untuk saling betemu.

“Bersyukur ada kegiatan seperti ini. Anak-anak kami bisa bersosialisasi dengan anak-anak lainnya sesama penyandang kebutuhan khusus atau anak-anak lain di luar kelompok mereka,” ujarnya dalam acara serupa.

Ketua Paguyuban Difabel Sehati Sukoharjo, Edy Supriyanto, menyebutkan Jambore dan Ajang Kreasi PAUD Inklusi bertujuan diikuti sekitar 150 anak, baik berkebutuhan khusus atau tidak. Kegiatan itu diharapkan memberi pemahaman dan kesadaran anak-anak mengenai teman-teman serta lingkungan mereka.

“Tujuannya (acara) untuk membaurkan anak-anak. Jadi nanti bisa memahami dan menerima tanpa harus membeda-bedakan. Sementara yang berkebutuhan khusus, sekaligus untuk melatih kepercayaan diri,” tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya