Soloraya
Senin, 4 Januari 2010 - 20:08 WIB

Jatah Raskin Sragen menurun

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Sragen (Espos)–Jatah Raskin di Kabupaten Sragen sepanjang tahun 2010 mengalami penurunan dibandingkan tahun 2009. Total penurunan tersebut mencapai 232.451 kilogram atau 9,6 %.
Berdasarkan data yang dihimpun Espos, jatah Raskin di Sragen tahun 2010 mencapai 840.814 kilogram untuk 64.678 RTS.

Sementara, bila dibandingkan dengan jatah tahun 2009 terdapat selisih 6.873 RTS. Jumlah jatah Raskin tahun 2009 berkisar 1.073.265 kilogram untuk 71.551 RTS.

Advertisement

“Stok beras sudah tersedia. Untuk saat ini kami masih menunggu Surat Permintaan Alokasi (SPA) dari Pemkab Sragen,” jelas Kepala Gudang Bulog Masaran, Suprapto saat ditemui Espos di ruang kerjanya, Senin (4/1).

Dia mengatakan, sembari menunggu jadwal pendistribusian, sosialisasi perlu dilakukan di tataran masyarakat. Setidaknya, sosialisai tersebut mencakup per RTS mendapatkan 13 kg dengan harga Rp 1.600 per kilogram.

“Administrasi 2009 sudah selesai dan lunas. Untuk saat ini, kami fokus rencana pendistribusiannya. Sementara, Pagu alokasi Raskin 2010 dari Jateng,” jelas dia.

Advertisement

Menurut dia, sistem pengawasan juga perlu dilakukan masing-masing Kades. Terdapat enam indikator yang patut mendapatkan pengawasan terkait rencana pendistribusian Raskin. Masing-masing indikator tersebut, terkait dengan tepat sasaran, jumlah alokasi yang ada, harga beras, waktu pendistribusian, segi administrasi, dan kualitas beras.

“Hingga saat ini koordinasi kami dengan Pemkab Sragen sudah berjalan cukup baik. Artinya, saat SPA turun, kami siap untuk mendistribusikan alokasi yang ada,” katanya.

Terpisah, menurut Kepala Bagian Sumber Daya Alam (SDA) Setda Sragen, B Handanu Sadono sedianya dalam waktu dekat menggelar rapat koordinasi dengan pihak-pihak terkait dalam rangka mendistribusikan Raskin akhir bulan mendatang. Untuk sementara, informasi penurunan alokasi Raskin di Sragen sudah diinformasikan ke masing-masing kecamatan. Nantinya, hal tersebut bakal dilanjutkan di tingkat desa.

Advertisement

 

pso

Advertisement
Kata Kunci : Raskin Sragen
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif