Soloraya
Senin, 23 November 2020 - 03:45 WIB

Jawab Tantangan Pandemi, Diskominfo Sragen Luncurkan Robot Menjawab

Tri Rahayu  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Wakil Bupati Sragen Dedy Endriyatno menekan tombol aplikasi Seroja saat meluncurkan aplikasi robot menjawab dalam pelayanan publik di Aula Sukowati Setda Sragen, Kamis (19/11/2020). (Solopos.com-Tri Rahayu)

Solopos.com, SRAGEN — Pembatasan sosial demi mencegah penularan virus corona jenis baru penyebab Covid-19 memaksa manusia berinovasi. Tujuh aparatur sipil negara Dinas Komunikasi dan Informatika atau Diskominfo Sragen menciptakan inovasi pelayanan publik berbasis Whatsapp Chatbot dengan nama Seroja alias Sragen Robot Menjawab.

Peluncuran chatbot Robot Menjawab itu dilakukan ketujuh ASN Diskominfo Sragen tersebut di ruang Sukowati Setda Sragen, Jawa Tengah, Kamis (19/11/2020). Seroja ini menjadi jembatan antara masyarakat dengan sistem pelayanan publik di semua satuan kerja perangkat daerah (SKPD) secara daring.

Advertisement

Ide itu muncul dari tim yang dibentuk Kasi Pemberdayaan Teknolofi Informasi Diskominfo Sragen Imas Wulandari. Inovasi tersebut di-launching Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Sragen Dedy Endriyatno dan disaksikan sejumlah pejabat.

Film Kimutse No Yaiba Bangkitkan Bisnis Bioskop Jepang

Advertisement

Film Kimutse No Yaiba Bangkitkan Bisnis Bioskop Jepang

Imas yang juga project leader Tim Efektif Aksi Perubahan Seroja Diskominfo Sragen saat ditemui Solopos.com, Kamis pagi, menyampaikan timnya melihat kecerdasan buatan di bidang pemerintahan, khususnya pada pelayanan publik masih jarang. Atas dasar itulah, Imas bersama timnya berinovasi membuat Seroja. Imas berharap Seroja menjadi langkah awal dalam pemanfaatan dan pengembangan teknologi kecerdasan buatan untuk pelayanan publik.

“Seroja ini memang belum sempurna. Kami berkomitmen tetap mengembangkan kapasitasnya, kebutuhan, dan capaian kinerja yang sudah direncanakan. Cara kerja Seroja cukup mudah karena berbasis Whastapp yang sudah familiar dan media sosial yang paling aktif digunakanmasyarakat. Masyarakat cukup mengetik kata kunci apa pun dalam pelayanan publik langsung mendapatkan respon cepat dalam hitungan detik dalam Seroja,” ujarnya.

Advertisement

Dia menjelaskan mau akses informasi apa pun tentang Sragen bisa lewat Robot Menjawab Diskominfo Sragen bernama Seroja itu. Dia mengatakan sistem di Seroja akan langsung menghubungkan ke website atau aplikasi daring berbasis Android yang dimiliki masing-masing SKPD.

Astronom Klaim Temukan Kembaran Bulan di Balik Mars

“Seroja itu seperti customer service dari berbagai informasi. Seroja hanya memfasilitasi pelayanan informasi bukan memproses data yang dibutuhkan masyarakat. Misalnya perizinan maka yang memproses dinas terkait dan Seroja memberi semacam panduan menuju layanan perizinan itu,” katanya.

Advertisement

Imas menyebut Sragen memiliki aplikasi Sragen Pintar berupa aplikasi. Dia menjelaskan Seroja itu seperti Sragen Pintar itu tetapi ada interaksi dengan masyarakat sedangkan Sragen Pintar tidak ada.

“Silakan mengetik apa saja bisa langsung direspons, mulai perizinan, politik, Covid-19, pertanian, ekonomi, dan seterusnya. Ini robot pertama di Sragen berbasis Whatsapp,” ujarnya.

KLIK dan LIKE untuk lebih banyak berita Solopos

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif