Soloraya
Sabtu, 30 April 2022 - 23:46 WIB

Jejak Gua di Wonogiri Jadi Hunian Manusia Purba

Sejumlah gua di Wonogiri diduga pernah menjadi hunian bagi manusia purba pada masanya, dari jejak temuan berupa fosil manusia purba, hewan serta artefak bebatuan dan tulang hewan.

Mariyana Ricky P.d   Tim Solopos     Mariyana Ricky P.D   | Solopos.com

SOLOPOS.COM - Seorang warga sekitar tengah menggali salah satu lokasi penemuan artefak di Gua Song Gilap di wilayah Kecamatan Pracimantoro, Wonogiri, Selasa (25/6/2013). Penggalian oleh Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Jawa Tengah dan Arkeologi Universitas Gajah Mada (UGM) tersebut dilakukan selama sepekan yakni Senin-Sabtu (24-29/6/2013). (Istimewa)

Solopos.com, WONOGIRI — Sejumlah gua di Wonogiri diduga pernah menjadi hunian bagi manusia purba pada masanya, dari jejak temuan berupa fosil manusia purba, hewan serta artefak bebatuan dan tulang hewan. Tim dari Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Jawa Tengah dan Arkeologi Universitas Gajah Mada (UGM) menemukan peninggalan tersebut pada 2012 di Gua Song Gilap di Dusun Danggolo, Desa Gebangharjo, Kecamatan Pracimantoro. 

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif