SOLOPOS.COM - Masjid Fatimah Solo (Google).

Solopos.com, SOLO — Sebelum wabah Covid-19, setiap Hari Raya Idulfitri, Pemuda Muhammadiyah Solo Selatan menginisiasi Salat Id di depan Masjid Raya Fatimah, tepatnya di Jl Dr Radjiman, Serengan, Solo.

Takmir Masjid Raya Fatimah, Fajar Wahyudi, mengatakan Salat Id yang digelar di Jl Dr Radjiman hingga perempatan Matahari Singosaren dapat menampung lebih kurang 5.000 orang jemaah. Salat Idul Fitri 1443 Hijriah, Senin (2/5/2022), akan dipimpim imam Abdul Aziz Ma’arif Al Hafidz dan khotib Muh Iqbal Tantowi.

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

Salat akan dimulai pukul 05.30 WIB. Selama penyelenggaraan Salat Id, jalan akan ditutup. Fajar menegaskan dari Masjid Raya Fatimah hanya memberikan fasilitas dan menentukan imam sekaligus khotib.

“Dua tahun kemarin salat Idulfitri diselenggarakan di dalam masjid. Karena tahun ini sudah diizinkan pemerintah, akan digelar kembali seperti tahun-tahun sebelumnya,” paparnya saat diwawancarai Solopos.com di Masjid Raya Fatimah, Minggu (1/5/2022).

Fajar menegaskan seluruh rangkaian Salat Id di Masjid Raya Fatimah tahun ini diurus oleh Pemuda Muhammadiyah Solo Selatan. “Kami dari Masjid Raya Fatimah hanya membantu menyediakan perlengkapan seperti mimbar, tikar, sound system. Untuk keamanannya juga dari Pemuda Muhammadiyah Solo,” ujarnya.

Baca Juga: Berburu Pahala dengan Iktikaf di Masjid Kota Solo, Apa Saja Amalannya?

Seluruh persiapan mulai dari pembersihan, penggelaran tikar, penataan mimbar serta peralatan pendukung dimulai pukul 23.00 WIB saat malam takbir.

“Prepare-nya dimulai pukul 23.00 WIB waktu jam-jam jalanan mulai sepi, mulai dari pembersihan, pemasangan tikar, penataan mimbar sound system dilakukan bersama-sama dengan Pemuda Muhammadiyah Solo selatan,” jelasnya.

Pengamanan jalannya Salat Id diserahkan ke Komando Kesiapsiagaan Angkatan Muda (Kokam) Satgas Pemuda Muhammdiyah Selatan yang mengerahkan 20-30 orang, sekaligus untuk membantu pelaksaanannya.

Baca Juga: Daftar Lengkap 74 Lokasi Salat Idulfitri di Solo Beserta Imam & Khatib

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya