SOLOPOS.COM - Sapi jenis Limosin bobot 6,2 kuintal milik Suparno, peternak di Pandeyan, Tasikmadu Kabupaten Karanganyar dibeli Presiden Joko Widodo untuk kurban Iduladha 2023 . Foto diambil Senin (19/6/2023). (Solopos.com/Indah Septiyaning Wardani)

Solopos.com, KARANGANYAR — Presiden Joko Widodo (Jokowi) membeli dua ekor sapi untuk kurban Hari Raya Iduladha dari peternak Kabupaten Karanganyar.

Salah satu sapi itu jenis peranakan ongole seberat 810 kilogram (kg) yang dibeli dari Kasno, peternak di Doplang, Karangpandan. Satu sapi lainnya jenis limosin berat 620 kg yang dijual Suparno, peternak di Cabeyan, Desa Pandeyan, Kecamatan Tasikmadu.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Suparno, 53, mengatakan sapi miliknya dipilih karena kondisinya sehat dan dinyatakan lolos dari serangkaian seleksi dan tes kesehatan oleh tim, baik dari Sekretariat Negara (Setneg) dan Dinas Peternakan Provinsi Jawa Tengah. Cek kesehatan sapi meliputi bebas dari cacing hati, cek darah, kotoran, dan postur tubuh.

Dari empat ekor sapi yang diajukan, hanya satu sapi yang dinyatakan lolos untuk hewan kurban Presiden Jokowi. “Ada tiga kriteria untuk sapi kurban Pak Presiden. Kriteria pertama berat 6 kuintal, 8 kuintal, dan satu ton. Untuk sapi saya lolos kriteria 6 kuintal,” kata dia ketika dijumpai Solopos.com di kediamannya pada Senin (19/6/2023).

Di tahun lalu, Suparno mengatakan sapi ternaknya sebenarnya dipilih untuk hewan kurban Jokowi. Namun sapinya terkena penyakit mulut dan kuku (PMK) sehingga batal. Di tahun ini, sapi miliknya kembali dipilih untuk kurban orang nomor satu di Indonesia itu.

Sapi limosin Suparno telah dipesan sejak sebulan lalu. Harganya Rp50 jutaan. Sapi itu masih berada di kandang ternaknya dan baru akan dikirim pada tanggal 27 Juni 2023 nanti. Sapi ini dikirim ke Masjid Kauman, Kota Solo.

Hingga dikirim, kesehatan sapi kurban Jokowi itu masih jadi tanggung jawab Suparno. Dari mulai suntik vitamin, antibiotik, dan obat anti flu. Kemudian untuk mempertahankan berat badan, sapi diberi makan tiga kali sehari. Dari sebelumnya hanya dua hari sekali.

“Sebelumnya hanya diberi makan pagi dan sore. Tapi sekarang diberi makan tiga kali, pagi, sore dan malam hari. Jam 10 malam kita beri makan lagi, agar bobotnya terjaga,” kata dia.

Selain sapi untuk kurban Jokowi, Suparno punya 10 ekor sapi lain berjenis limosin, peranakan ongole dan metal. Sapi-sapi tersebut mayoritas telah laku terjual untuk kurban pada Iduladha 2023. Harga sapi yang dijual harganya bervariasi mulai Rp25 jutaan hingga termahal Rp70 jutaan.

Selain Suparno, Presiden Jokowi juga membeli seekor sapi kurban milik Kasno, peternak di Desa Doplang, Kecamatan Karangpandan. Sapi milik Kasno bobotnya mencapai 8,1 kuintal. Sapi ini rencananya diserahkan ke Masjid Al Wustho Mangkunegaran, Solo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya