Soloraya
Kamis, 5 Juli 2018 - 17:30 WIB

Juliyatmono-Rober Christanto Resmi Pemenang Pilkada Karanganyar 2018

Redaksi Solopos.com  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, KARANGANYAR</strong> &ndash; Komisi Pemilihan Umum (KPU) Karanganyar,&nbsp;<span>Rabu (4/7/2018) malam,</span> <a title="Perempuan Tua Malangjiwan Ditemukan Meninggal di Rumahnya" href="http://soloraya.solopos.com/read/20180629/494/925120/perempuan-tua-malangjiwan-ditemukan-meninggal-di-rumahnya">secara resmi </a>&nbsp;mengumumkan pasangan calon nomor urut 2, Juliyatmono-Rober Christanto, sebagai pemenang di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Karanganyar tahun 2018.</p><p>Pengumuman itu menyusul telah rampungnya penetapanrekapitulasi hasil suara Pilbup Karanganyar yang tak jauh berbeda dengan hasil hitung cepat KPU pascapencoblosan, Rabu (27/6/2018).</p><p>Berdasarkan data yang dihimpun <em>solopos.com,&nbsp;</em>di <em><a href="https://kpu-karanganyarkab.go.id/2018/07/pengumuman-rekapitulasi-hasil-penghitungan-suara-pemilihan-bupati-dan-wakil-bupati-karanganyar-tahun-2018/">https://kpu-karanganyarkab.go.id/2018/07/pengumuman-rekapitulasi-hasil-penghitungan-suara-pemilihan-bupati-dan-wakil-bupati-karanganyar-tahun-2018/</a></em> menyebutkan pasangan calon nomor nomor urut 1, Rohadi Widodo-Ida Retno Wahyuningsih, meraih 231.242 suara atau 43,79 persen.</p><p>Pasangan calon nomor urut 1 menang di dua kecamatan, yakni Ngargoyoso dan Karanganyar. Sedangkan pasangan calon nomor urut 2, Juliyatmono-Rober Christanto meraih 296.895 suara atau 56,21 persen. Pasangan calon nomor urut 2 menang di 15 kecamatan di Bumi Intanpari.</p><p>Total suara di Pilbup Karanganyar tahun 2018 mencapai 528.137 suara. Ketetapan hasil rekapitulasi tersebut sesuai dengan surat pengumuman bernomor 1756/PL.03.6-PU/3313/KPU-Kab/VII/2018 tentang Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Karanganyar Tahun 2018 tanggal 4 Juli 2018.</p><p>Hasil rekapitulasi KPU Karanganyar terkait Pilbup Karanganyar itu tak jauh berbeda dengan hasil hitung cepat yang dilakukan KPU setelah pencoblosan, Rabu.</p><p>Sebagaimana diketahui di hitung cepat KPU&nbsp;di&nbsp;<em><a href="https://infopemilu.kpu.go.id/pilkada2018/hasil/cepat/t2/jawa_tengah/karanganyar" target="_blank">https://Infopemilu.kpu.go.id/pilkada2018/hasil/cepat/t2/jawa_tengah/karanganyar</a></em>, pasangan calon nomor urut 1, Rohadi Widodo-Ida Retno Wahyuningsih meraih 231.524 suara atau 43,22 persen.</p><p>Sedangkan, pasangan calon nomor urut 2, Juliyatmono-Rober Christanto meraih 297.298 suara atau 56,22 persen. Hitung cepat dilakukan di 1.721 tempat pemungutan suara (TPS).</p><p>&ldquo;Begitu rekapitulasi Pilbup rampung, Rabu [4/7/2018] malam, KPU Karanganyar langsung <a title="Kalah di Quick Count Pilkada Karanganyar, Rohadi-Ida Masih Optimistis" href="http://soloraya.solopos.com/read/20180627/494/924667/kalah-di-quick-count-pilkada-karanganyar-rohadi-ida-masih-optimistis">mengumumkan</a> sekaligus menetapkannya [hasil rekapitulasi penghitungan],&rdquo; kata Komisioner Divisi Teknis KPU Karanganyar, Muhammad Maksum, saat ditemui wartawan di kantornya, Kamis (5/7/2018).</p><p>Muhammad Maksum mengatakan hasil rekapitulasi Pilbup Karanganyar juga sudah disetujui perwakilan masing-masing saksi pasangan calon dan Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Karanganyar.</p><p>Di tahap selanjutnya, KPU Karanganyar bakal mengusulkan Juliyatmono dan Rober Christanto selaku bupati dan wakil bupati periode 2019-2023 sepanjang tak ada perselihan hasil pemilu (PHP) di Mahkamah Konstitusi (MK) terlebih dahulu.</p><p>KPU dalam kesempatan itu juga merekapitulasi perolehan suara Pilgub Jateng.</p><p>&ldquo;Lantaran Pilgub Jateng dan Pilbup Karanganyar dilangsungkan serentak, rekapitulasi penghitungan suara juga dibarengkan. Rekapitulasi dimulai Pilgub Jateng terlebih dahulu, disusul Pilbup Karanganyar [hasil Pilgub Jateng, Ganjar Pranowo-Taj Yasin meraih 298.325 suara dan Sudirman Said-Ida Fauziyah meraih 224.182 suara],&rdquo; kata Ketua KPU Karanganyar, Sri Handoko Budi Nugroho.</p><p>&nbsp;</p><p>&nbsp;</p>

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif